Foto Tanpa Make-up, Salma Hayek Pukau Penggemar

Kawula Muda, aktris Salma Hayek tetap cantik meskipun gak pake make-up sama sekali.

Aktris Hollywood berdarah latin, Salma Hayek. (INSTAGRAM/SALMA HAYEK)
Mon, 15 Jun 2020

Usia Salma Hayek sudah tak muda lagi. Aktris Hollywood itu kini sudah menginjak usia 53 tahun, tetapi kecantikannya tak memudar.

Bintang film Desperado itu bahkan membuat para penggemarnya berdecak kagum setelah memasang foto wajah polos tanpa make-up di akun Instagram @salmahayek, Minggu (14/6/2020).

Salma yang berfoto di antara dedaunan tetap terlihat awet muda dan cantik. Tak ada tulisan yang menyertai unggahan foto tersebut, kecuali tagar #selfiesunday #nofilter dan #nature.

“Kamu benar-benar wanita tercantik di planet ini,” komentar @scottrogers5201.

“Kamu tak butuh filter karena kecantikanmu natural, dalam dan luar,” tulis @evamclean21.

Dua hari sebelum memublikasikan foto cantiknya, istri dari milliarder asal Prancis, François-Henri Pinault, itu mengunggah penggalan film serial Frankenstein di akunnya.

Dalam tulisannya, Salma Hayek mengulang kalimat sang monster dalam video.

“Pelajaran yang saya ingin kamu pelajari adalah... tidak masalah bagaimana penampilanmu, kamu bisa tinggi, pendek atau rata-rata, atau gemuk, atau jelek atau tampan seperti ayahmu, atau kamu berkulit hitam atau kuning atau putih, itu tidak masalah. Yang penting adalah kekuatan hati dan karaktermu,” tulis Salma.

Tuntut temukan Guilen

Salma Hayek juga menggunakan media sosialnya untuk ikut membantu upaya menemukan Vanessa Guillen, seorang tentara perempuan berusia 20 tahun yang hilang dari barak militer di Fort Hood, Texas, pada 22 April 2020.

Salma memegang foto Guillen yang berseragam militer lengkap. Tak ada tulisan apa pun dalam unggahannya kecuali @findvanessaguillen, akun resmi dari sebuah organisasi yang berupaya mendesak pihak berwajib menemukan sang gadis dan mendapatkan keadilan.

Pihak militer menawarkan hadiah 15 ribu dolar AS atau Rp 214 juta bagi yang dapat memberikan informasi untuk bisa menemukan Guillen.

“Kunci mobil, kunci kamar barak, kartu identitas, dan dompet ditemukan di gudang senjata di mana dia terakhir berada sehari sebelumnya. Dia terakhir menggunakan kaus hitam dan celana senam berwarna ungu,” kata Komandan Angkatan Darat Amerika Serikat pada April, seperti dilansir nydailynews.

  • EDITORIAL TEAM:

Berita Lainnya