Karakter Robot Anime Legendaris Gundam akan Hadir dalam Versi Live Action di Netflix

Kawula Muda, menurut lo siapa yang cocok jadi pemeran live action ini?

Robot Gundam yang akan hadir dalam format live action di Netflix. (gundam-factory.net)
Wed, 14 Apr 2021

Tokoh robot anime legendaris, Gundam, dikonfirmasi akan hadir dalam versi live action di Netflix. Melalui akun Twitter @NXOnNetflix, Netflix mengumumkan bahwa pihaknya sedang berada tahap proses produksi film untuk tokoh besutan Yoshiyuki Tomino tersebut.



Produksi live action Gundam dikabarkan bakal melibatkan Legendary Pictures dan Sunrise. Sunrise merupakan studio animasi Jepang yang menjadi cikal bakal munculnya karakter robot Gundam.

Posisi sutradara dalam proyek ini akan diisi oleh Jordan Vogt-Roberts yang sebelumnya telah sukses menyutradarai film Kong: Skull Island. Sementara itu, Brian K. Vaughan dipercaya menjadi penulis skenario dan produser eksekutif.

Sayangnya, Netflix belum memberi bocoran jajaran aktor yang akan menjadi pemeran dalam live action Gundam. Di samping itu, belum ada konfirmasi terkait alur cerita dalam film baru ini.

Mengenal Karakter Gundam

Gundam merupakan karakter robot dalam serial TV berjudul Mobile Suit Gundam yang tayang pada 1979 hingga 1980. Mobile Suit Gundam menceritakan tentang situasi manusia yang harus menghadapi perang antarwilayah. Akibatnya, manusia mulai menggunakan mobile suit untuk berperang.

Mobile suit digambarkan sebagai robot raksasa dengan persenjataan lengkap. Pilot dalam mobile suit akan menjadi pengendali robot sekaligus tokoh penting dalam tiap serial.

Pada tahun-tahun berikutnya, popularitas Gundam terus melonjak hingga akhirnya tokoh tersebut diadaptasi menjadi film animasi, manga, action figure, dan video game.


Gambaran karakter Gundam dalam anime. (IGN)

 

Gundam bukan satu-satunya live action Netflix yang diadaptasi dari anime besutan Sunrise. Sebelumnya Netflix juga diketahui telah memproduksi versi live action dari Cowboy Bebop. Dibintangi oleh John Cho, Cowboy Bebop dijadwalkan akan rilis tahun ini.

Berita Lainnya