Lindungi Mata dari Sinar UV Saat Liburan

Kawula Muda, siapa yang masih kurang lindungin mata, nih?

Illustro sunlens. (Dok. ILLUSTRO)
Fri, 11 Jun 2021

Kawula Muda, kehadiran pandemi selama lebih dari satu tahun pastinya telah mengubah kehidupan kita secara drastis. Salah satunya yaitu dengan membiasakan diri untuk berkumpul atau melakukan kegiatan di ruang terbuka.

Tak sedikit juga yang pergi berlibur dengan menerapkan protokol kesehatan yang ketat. Sunblock, topi atau payung, serta kacamata hitam, enggak pernah dilupain saat berlibur.

Namun, masih banyak yang belum sadar seberapa pentingnya menjaga mata dengan benar dari bahaya sinar matahari, nih.

Pterigium, katarak, hingga kerusakan pada sel-sel retina mata bisa jadi permasalahan jika kamu abai dalam melindungi mata.

Melindungi mata dari sinar UV yang berbahaya tidak bisa asal-asalan, lho. Kawula Muda. Penting untuk kita menggunakan lensa khusus untuk perlindungan maksimal. Yuk simak beberapa pilihan lensa yang ditawarkan illustro untuk melindungi mata kamu:

  • Illustro Polarized itu lensa yang bisa mengatasi silau dari pantulan permukaan, nih, Kawula Muda. Pantulan dari air, rumput, permukaan jalan ataupun salju ini akan disaring secara otomatis untuk meneruskan sinar yang berguna, sehingga mata enggak cepat lelah. Penglihatan pun tetap kontras dan tajam.
  • Illustro Adaptive Color Sun lensa yang bisa menyesuaikan sinar matahari. Jika kamu terkena sinar matahari, lensa otomatis akan menggelap. Sedangkan, ketika di dalam ruangan, lensa ini akan sedikit berwarna sehingga sangat baik bagi kamu yang sensitif terhadap sinar. Lensa ini pun bisa menyesuaikan tingkat kegelapannya dengan intensitas sinar UV, sehingga akan tetap nyaman di setiap kondisi pencahayaan.
  • Illustro DriveWear satu ini cocok untuk kamu yang suka berkendara, karena lensa ini merupakan kombinasi dari lensa polarized dan bisa berubah warna. Lensa ini memiliki warna dasarnya dan akan berubah menjadi gelap saat berkendara. Saat berada di luar ruangan pun lensa akan berubah menjadi lebih gelap.
  • Illustro Mirror Coating adalah pilihan terbaik buat kamu yang memakai kacamata hitam dengan ukuran, nih. Lensa ini digadang-gadang mampu menurunkan jumlah cahaya yang masuk ke mata sebesar 10%-60 %. Tak hanya itu, lensa ini juga sangat trendy dan tahan air. Pilihan warnanya juga bervariasi mulai dari silver, pink silver, gold, dan blue!
  • Illustro Trivex NXT salah satu lensa warna dari bahan Trivex yang sangat ringan dan kuat serta kualitas optik sangat baik. Pas banget untuk anak-anak hingga lansia, nih.
  • Illustro tinted lens yaitu lensa yang bisa diberi macam-macam warna, nih. Kamu bisa bebas memilih warna lensa sesuai dengan warna bingkai atau aktifitas yang akan kamu lakukan. Tingkat kegelapan warna pun bervariasi. Tentunya dengan lensa ini, kamu bisa tetap fashionable dan mata tetap terlindungi!

Eits, lensa-lensa ini enggak cuma melindungi dari silau, ya, Kawula Muda. Lensa-lensa ini juga memiliki perlindungan dari sinar UV sebesar 100% dan bisa diberi ukuran. Jadi, kamu enggak perlu khawatir karena penglihatan akan tetap tajam dan terlindung dari efek buruk sinar UV yang berbahaya. 

illustro Sun lens juga tersedia dalam design single vision dan progressive dengan indeks lensa mulai 1.53,1.56,1.6, dan1.67.

Yuk langsung kunjungi Optik Melawai atau klik link berikut https://www.optikmelawai.com/id/service/lens-consultation untuk informasi dan konsultasi lebih lengkap mengenai lensa, lensa kontak, dan produk-produk Optik Melawai lainnya.

Nah, dari keenam lensa Illustro di atas, kira-kira mana nih yang sesuai untuk kebutuhan kamu?

Berita Lainnya