Semakin Eksis, BTS Ditunjuk Jadi House Ambassador Louis Vuitton

Setelah baru-baru ini resmi bekerja sama dengan McDonald's, BTS kembali digaet menjadi house ambassador Louis Vuitton. Keren banget, ya, Kawula Muda!

BTS yang resmi ditunjuk menjadi house ambassador Louis Vuitton. (Big Hit Entertainment)
Fri, 23 Apr 2021

Boyband asal Korea, BTS, kembali menunjukkan eksistensinya. Kali ini, BTS resmi ditunjuk sebagai house ambassador untuk brand ternama dunia, Louis Vuitton. Informasi tersebut disampaikan langsung oleh pihak Louis Vuitton melalui media sosialnya.

"Bergabung sebagai house ambassador baru, bintang pop dunia @bts_bighit dikenal karena pesannya yang membangkitkan semangat dan memberikan pengaruh positif," ungkap Louis Vuitton melalui akun Twitter-nya.

Dikutip dari Kompas.com, ini bukan pertama kalinya bagi BTS untuk bekerja sama dengan Louis Vuitton. Sebelumnya, BTS pernah menggunakan pakaian dari brand tersebut ketika menghadiri jumpa pers untuk “Dynamite”. Sebagai respons atas tindakan BTS, Louis Vuitton kemudian mengunggah Instagram Story yang menampilkan anggota BTS ketika mengenakan pakaian mereka.

Hal serupa juga terjadi ketika BTS menghadiri 63rd Grammy Awards awal tahun ini. BTS disebut mengenakan outfit Louis Vuitton, mulai dari ujung kepala hingga ujung kaki. Di samping itu, Louis Vuitton juga pernah mengundang BTS untuk menghadiri acara men’s fall-winter dan mengirim sejumlah hadiah spesial kepada para anggota.

Direktur Kreatif Louis Vuitton Virgil Abloh mengaku senang dengan kemitraan yang terjalin antara BTS dan Louis Vuitton.

“Saya senang BTS bergabung dengan Louis Vuitton hari ini. Saya menantikan kemitraan luar biasa yang menggabungkan kemewahan dan budaya kontemporer ini. Saya tidak sabar untuk membagikan semua proyek menarik yang sedang kami kerjakan,” tutur Virgil Abloh seperti dikutip dari CNN Indonesia.

Dengan demikian, Louis Vuitton resmi menambah daftar panjang merek-merek ternama yang berhasil menggaet BTS dalam kemitraan. Adapun, BTS sebelumnya diketahui telah bekerja sama dengan LINE, Tokopedia, Samsung, Hyundai, Baskin Robbins, FILA, McDonald’s, dan Lotte Duty Free.

Berita Lainnya