Rizky Febian Rilis Album "Berona", Alih Genre ke RnB Hip-Hop

Sempat tertahan selama 3 tahun, untuk merilis lagunya.

Rizky Febian, Gangga, Teddy Adhitya, Basboi di Press Conference 2nd Album Berona (PRAMBORS)
Tue, 25 Jul 2023

Penyanyi pria asal Indonesia, Rizky Febian, merilis album keduanya, yang bertajuk Berona pada Jumat (21/07/2023) dengan sentuhan genre baru dalam sajian musiknya kali ini.

Berona menghadirkan 10 lagu baru dengan genre RnB Hip-Hop. Melepas genre pop, dalam pembuatan album barunya ini dirasa seperti kembali saat awal bermusik karena eksperimen baru melahirkan Rizky Febian yang baru juga. 

“Bisa dibilang, Ini seperti album pertama lagi. Karena, sekarang sudah label sendiri, jadi mengharuskan tau dan into semuanya, bukan hanya dari segi musiknya saja atau mengonsepkan lagunya itu seperti apa? Tapi juga cemplung tentang sistem di atas musik, memikirkan strategi plan, membuat kreativitas bersama anak-anak RFAS, bagaimana caranya membuat bukan hanya sekedar album 'Berona', namun bisa menjadi sebuah brand,” ungkap Rizky Febian dalam menceritakan proses pembuatan album Berona saat konferensi pers di Lucy In The Sky, Jumat (21/7/2023) lalu.

Rizky Febian mengaku 'jatuh cinta' dengan kata 'berona' yang dinilai elok ditulis. Berona sendiri artinya berwarna atau beragam.

Akhirnya ia memutuskan untuk menggunakan 'berona' sebagai nama album keduanya sebagai bentuk kedewasaan pribadi Rizky Febian dalam dunia musik dan keberagaman jenis musik serta kolaborator di dalam album terbarunya ini. 

Rizky Febian di Press Conference 2nd Album Berona (PRAMBORS)

 

Album Berona ternyata sempat tertahan tiga tahun akibat pandemi Covid-19, Kawula Muda. Awal pembuatan lagu-lagu di dalamnya berdasarkan podcast "StereoVibes". Salah satunya ada lagu bersama Gangga yang sempat viral dengan judul "Luka".

Dengan adanya lagu "Luka", tentu saja album ini akan berkolaborasi dengan Gangga. Dalam lagu ini, untuk pertama kalinya berkolaborasi dengan lagu bahasa Indonesia, karena ia terbiasa membuat lagu dengan lirik Bahasa Inggris. 

“Selain itu, aku juga merasa lagu Luka kali ini, sangat spesial. Di mana, biasanya aku membuat lagu dengan Bahasa Inggris namun, di lagu 'Luka' ini, aku membuat dengan Bahasa Indonesia, dan aku juga sempat merasa tidak bisa, namun, aku coba dan akhirnya aku bisa menyanyikan lagu dengan baik, dengan Bahasa Indonesia.” lanjut Gangga.

Tak sampai di situ, Rizky Febian menambahkan Teddy Adhitya dan Basboi juga ikut bergabung menjadi kolaborator di album terbarunya ini, Kawula Muda. 

Melepas genre Pop, Berona akan penuh dengan nuansa RnB dan Hip-Hop, yang membuat lagu-lagu pada album Berona semakin berwarna dan beragam untuk dinikmati oleh pendengar. 

Rizky Febian, Gangga, Teddy Adhitya, Basboi di Press Conference 2nd Album Berona (PRAMBORS)


 


Lagu-lagu terbaru Rizky Febian dalam album kedua, Berona, sebagai berikut.

1. Berona – Rizky Febian

2. Membisu – Rizky Febian

3. Ghosting – Rizky Febian

4. Luka– Rizky Febian ft. Luka

5. Ego – Rizky Febian

6. Hilang – Rizky Febian ft. Teddy Adhitya

7. Tetap Merindu – Rizky Febian

8. Romansa – Rizky Febian ft. Basboi

9. Selaras Kata – Rizky Febian

10. Terpesona – Rizky Febian

Berona dari Rizky Febian sudah bisa didengarkan di seluruh platform streaming musik digital, ya, Kawula Muda. 

Berita Lainnya