YouTube Down Pagi Ini, Tak Bisa Putar Video!

Kawula Muda, saat ini tagar #youtubedown masuk dalam trending topic di Twitter dengan jumlah cuitan lebih dari 41 ribu!

Ilustrasi aplikasi YouTube. (UNSPLASH)
Thu, 12 Nov 2020

Situs YouTube mengalami gangguan pagi ini (12/10/2020). Pihak YouTube mengaku sudah menyadari masalah ini dan sedang berusaha memperbaikinya.

Menurut situs down detector, pada pukul 07.16 WIB terdapat lebih dari 2.000 laporan YouTube down dari masyarakat dan jumlah laporan ini terus meningkat.

Laman DownDetector mendeteksi, keluhan pengguna berasal dari berbagai negara di seluruh dunia. Misalnya di Eropa, YouTube down di Inggris, Jerman, Prancis, Norwegia, Yunani, Spanyol, Turki, hingga kawasan Belarusia dan Finlandia.

Sementara itu di Asia, YouTube tumbang di India, Pakistan, Nepal, Bangladesh, Vietnam, Myanmar, Malaysia, Indonesia, Jepang, Korea, hingga Filipina. Begitu juga dengan sebagian negara bagian di Amerika Serikat.

Sebelumnya, Gmail, Google Drive dan YouTube, sebagian besar layanan Google lainnya juga ikut tumbang.

Berdasarkan update Google di laman G Suite Status Dasboard, sejumlah layanan Google yang mengalami gangguan antara lain adalah Gmail, Google Drive, Google Docs, Google Slides, Google Groups, Google Chat, Meet, Keep, hingga Google Voice.

Sebelumnya itu, pihak Google menyebut, pihaknya telah melakukan investigasi atas masalah yang menimpa Gmail dan Google Drive. Google juga berjanji untuk memberikan info lebih lengkap setelahnya.

  • EDITORIAL TEAM:

Berita Lainnya