Pelatih Lazio Akui Pemain Bintangnya Mungkin Pergi ke Manchester United

Pelatih Lazio, Maurizio Sarri, menilai pemain bintangnya, Sergej Milinkovic-Savic, berpotensi pindah ke Manchester United.

Sergej Milinkovic-Savic. (Twitter UEFA)
Wed, 18 May 2022


Manchester United sudah kerap sekali disangku pautkan dengan jendral lapangan tengah Lazio, sergej Milinkovic-Savic. Sekarang, Maurizio Sarri mengatakan bahwa persetujuan bisa saja terjadi pada bursa transfer musim panas nanti.

Manchester United tidak harus bersaing dengan klub Serie-A lainnya jika berhasil mendatangkan gelandang tengah asal Serbia itu. Namun pemain berusia 27 tahun itu harus siap tidak bermain di Liga Champions setidaknya selama semusim karena Manchester United baru saja dipastikan tidak tampil di kejuaraan antar klub Eropa paling bergengsi itu.

Pemain timnas Serbia ini tengah bersinar musim ini saat membela Lazio, Milinkovic-Savic baru saja mencetak gol kedua Lazio saat melawan Juventus pada lanjutan Serie-A untuk memastikan tempat kualifikasi untuk Europa League musim depan.

Para penggemar Si Nyonya Tua bahkan memberikan tepuk tangan bagi Milinkovic-Savic setelah membobol gawang Juventus, salah satu tim asal Italia yang juga dikabarkan tertarik mendatangkan jendral lapangan tengah kebanggan Lazio itu. Namun demikian, Sarri memastikan bahwa jika Milinkovic-Savic tidak akan dijual ke rival lokal Lazio.

"Saya harap mereka akan tetap memberikan tepuk tangan kepada Milinkovic-savic di dalam kostum kami musim depan. Setelah saya berbicara dengan presiden klub, saya percaya bahwa dia tidak akan pindah," kata Sarri.

Meskipun dia pindah, sesuatu yang tidak akan terjadi dengan mudah setelah saya mendengarkan apa yang presiden Lazio katakan- dia tidak akan pergi ke klub Italia lainnya," tambah mantan pelatih Juvents itu.

Pemilik Lazio, Claudio Titto menciptakan keuntungan yang luar biasa, sebuah kesepakatan yang membuat tim asal Roma ini tetap memainkan permainan baik. Pemilik Lazio itu membawa Milinkovic-Savic dari RC Genk dengan harga 12 juta paun saja dan sekarang pemain bernomor punggung 21 itu memiliki nilai jual setidaknya 70 juta paun.

Milinkovic-Savic berhasil mengemas 11 gol dan 11 assist dibawah Sarri. Hal itu tentu membuat banyak tim-tim raksasa Eropa lain juga ikut mengincar jasanya. Selain Manchester United, setidaknya ada tim raksasa asal Prancis, PSG, dan penguasa Champions League, Real Madrid, yang juga dikabarkan tertarik dengan pemain timan Serbia itu.

Berita Lainnya