Sekarang Google Meet Bisa Pakai Filter Wajah Layaknya Instagram, Sudah Coba?

Kawula Muda, kalau yang versi binatang mirip FaceTime enggak sih?

Ilustrasi menambahkan filter wajah dalam Google Meet. (TWITTER/GOOGLE)
Tue, 13 Jul 2021

Penggunaan aplikasi video telekonferensi sangat meningkat mengingat pandemi di Indonesia dan negara lainnya belum juga berakhir.

Tentunya, tak sedikit juga pengembang aplikasi yang kerap menambahkan fitur-fitur terbaru dan canggih agar penggunanya bisa lebih nyaman dalam menggunakan aplikasi tersebut.

Google kali ini menarik perhatian publik, lantaran mereka mengumumkan dalam akun resmi Twitternya, karena menghadirkan filter wajah tambahan untuk Google Meet versi mobile.

Dalam video tersebut, terlihat filter wajah AR yang ditambahkan itu mirip dengan video telekonferensi lainnya seperti Zoom, FaceTime, maupun media sosial seperti Snapchat, Instagram, dan lainnya.

Tak hanya filter wajah seperti kucing, astronot, ubur-ubur, ada juga filter lain seperti kepala buaya, kaktus, robot, kentang goreng, bunga, topi toga, dan masih banyak lagi. Tentunya filter wajah ini akan menambah keseruan pertemuan secara virtual dengan kerabat.

Sudah coba belum, Kawula Muda?


Berita Lainnya