Agnez Mo Akhirnya Bertemu dengan Siswa Atlet Dance Sport yang Viral

Finally yaa!

Unggahan Agnez Mo ketika berfoto bersama dengan dua atlet dancesport asal SMPN 1 Ciawi, Kesya dan Devina (INSTAGRAM/AGNEZ MO)
Fri, 20 Jan 2023


Kesya dan Devina, dua siswa SMPN 1 Ciawi sekaligus atlet dance sport akhirnya bertemu dengan penari sekaligus musisi populer Indonesia, Agnez Mo. pertemuan tersebut terjadi pada Rabu (18/01/2023) lalu di restoran Senovarti, Jakarta. 

Dalam pertemuan tersebut, Agnez dan kedua siswa tersebut terlihat mengobrol santai sembari makan malam bersama. Lewat story Instagram pribadinya, Agnez mengunggah foto bersama dua penari tersebut. 

Pada unggahan berikutnya, terlihat Agnez yang meneriakkan “Let’s Go” dan melihat pertunjukan tarian Kesya dan Devina secara langsung. 

Hal itu pun turut dikonfirmasi oleh Ketua Ikatan Olahraga Dance sport Indonesia (IODI). "Iya kemarin itu kami sampai di sana sore, jadi pertemuannya malam. Kemarin kita dialog diskusi dan makan malam bareng. Ada perform dansa (Keysha dan Devina)," kata Doris yang juga pengurus sanggar tempat latihan dansa kedua penari tersebut, Kamis (19/01/2023), mengutip Kompas. 

Donis yang hadir dalam pertemuan tersebut mengaku terharu dengan dukungan yang diberikan oleh Agnez. Ia menyebut musisi “Matahari” tersebut juga menyemangati kedua anak didiknya untuk terus berkarya dan meraih prestasi sebanyak-banyaknya. 

“Jadi pertemuan kemarin itu banyak inspirasi, motivasi. Secara kan di usia Devina itu, beliau (Agnez) luar biasa dia dance-nya,” lanjut Doris. 

Sebelumnya, Video penampilan dua siswa SMPN 1 Ciawi yang sedang berdansa dance sport viral di media sosial. Pada video tersebut, terdapat keterangan, "Generasi muda muslim sudah mulai dipengaruhi budaya asing.”

Namun, kedua siswa tersebut mendapat dukungan dari musisi populer Indonesia, Agnez Mo. Diunggah lewat Instagram Story pada Senin (16/01/2023) lalu, ia menyatakan ingin bertemu dan mengapresiasi secara langsung kedua penari tersebut. 

"Tolong carikan saya dua anak ini jadi saya bisa SECARA PERSONAL memberikan mereka selamat. Punya prestasi itu membanggakan kok, bukan sesuatu yang harus disembunyikan atau bahkan dibikin 'malu'," tulis Agnez Mo. "Aduuh.. bagaimana generasi muda mau termotivasi, kalau caranya begini."

Berita Lainnya