Crush, Solois K-Pop yang Suara Merdunya Kerap Terdengar di OST Drama Korea Hits

Kawula Muda, OST drakor yang pernah dinyanyikan oleh Crush salah satunya adalah untuk “Goblin”.

Crush, solois Korea Selatan. (INSTAGRAM/CRUSH)
Tue, 12 Jan 2021

Crush, solois asal Korea Selatan ini namanya mungkin tidak sepopuler grup BTS ataupun BLACKPINK. Namun, jika berbicara tentang penyanyi lagu OST drama Korea, nama Crush sangat diperhitungkan.

Penyanyi yang memiliki nama asli Shin Hyo Seob ini, dikenal sering sekali menyanyikan lagu untuk soundtrack beberapa drama Korea yang hits.

Crush sebenarnya adalah penyanyi bergenre R&B dan hip-hop. Ia juga dikenal dengan kemampuan rap yang mumpuni. Crush mulai memasuki industri musik K-Pop sejak debut pada 1 April 2014. Di awal karier, Crush sempat merilis single berjudul Sometimes. Crush baru merilis album pertamanya yang diberi judul “Crush on You” pada 5 Juni 2014.

Banyak album yang sudah dimiliki Crush sejak meniti karier sebagai penyanyi. Bahkan lagu-lagu yang dibawakannya berhasil memenangi beberapa penghargaan musik seperti Best Icon Award dalam Asia Artist Awards 2018 dan Best R&B/ Soul Award dalam Golden Disc Award yang digelar pada 2017.

Rapper kelahiran 3 Mei 1992 tersebut bahkan kerap mengisi beragam OST drama Korea karena suara lembutnya. Berikut adalah beberapa lagu yang dibawakan oleh Crush dalam drama Korea yang hits.

Penyanyi asal Korea Selatan yang kerap menyanyikan OST drakor, Crush. (INSTAGRAM/CRUSH)

 

Sleepless Night – drama It’s Okay, That’s Love

Bersama dengan solois Punch, Crush menyanyikan lagu Sleeples Night untuk serial drama yang tayang di KBS berjudul It’s Okay, That’s Love.

Lirik lagu Sleepless Night menceritakan tentang seseorang yang telah jatuh cinta tetapi tidak bisa diutarakan. Ia hanya berani mengungkapkan pada malam yang sepi dan membuatnya tidak bisa tidur. Drama yang tayang pada 2014 ini dibintangi oleh Jo In Sung dan Gong Hyo Jin.

Beautiful – drama Goblin

Walaupun dikenal juga sebagai rapper, Crush memiliki karakter suara yang cocok untuk lagu ballad. Suara lembut dan calming dari Crush mampu membuat setiap lirik lagu yang ia nyanyikan seakan penuh arti. Apalagi jika lagu tersebut cocok dengan alur cerita dalam drama.

Kesuksesan drama Goblin ternyata menyeret lagu Beautiful juga. Lagu tersebut berhasil menduduki posisi puncak di tangga lagu musik. Bahkan lantunan musik ballad ini mampu menempati peringkat pertama di chart real-time hampir di seluruh chart musik Korea seperti Melon, Mnet, Olleh, Bugs, Gennie, Naver, dan Monkey3.


Let Us Go – drama Crash Landing on You

Crush menyanyikan lagu berjudul Let Us Go sebagai OST drama Crash Landing on You part.10. Lagu balada romantis ini mampu menggabungkan melodi yang menenangkan dengan suara piano yang elegan.

Dengan warna suara Crush yang lembut dan penuh emosional, lagu ini berhasil menyentuh hati para penonton drama yang diperankan Son Ye Jin dan Hyun Bin tersebut.

Nothing I Say – drama Itaewon Class


Lagu milik Crush Nothing I Say  atau dikenal juga dengan judul No Word menjadi bagian dari OST drama Itaewon Class yang ke-11. Lagu balada yang emosional ini mampu menggabungkan vokal manis Crush dengan rangkaian suara string yang dramatis. Lirik romantisnya juga menggambarkan perasaan cinta yang abadi.

Drama Itaewon Class dibintangi oleh Park Seo Jun, Kim Da Mi, Kwon Nara, Lee Joo Young, Dong Hee Kim, Ahn Bo Hyun, dan masih banyak lagi lainnya.

Kalau kalian lebih suka lagu Crush yang mana nih?    

Berita Lainnya