Honeycomb Challenge ala "Squid Game" Kini Ada di Brown Butter Café Singapura

Kalau kalah, Kawula Muda bakal dihukum!

Honeycomb Challenge di "Squid Game". (tangkapan layar)
Fri, 01 Oct 2021

Serial Netflix asal Korea, Squid Game berhasil meraih kesuksesan besar dan memecahkan banyak rekor setelah dirilis pada 17 September 2021. Serial thriller ini dipenuhi dengan permainan tradisional anak-anak di Korea namun dengan risiko kehilangan nyawa jika kalah.

Saat ini, di Brown Butter Café Singapura, para pengunjung bisa mencoba salah satu permainan yang ada di Squid Game yaitu honeycomb challenge.

Dalam permainan ini, pengunjung diminta untuk mengukir permen honeycomb dengan pola yang diberikan, tanpa menghancurkan bentuk dasarnya. Pengunjung Brown Butter Café bisa memilih salah satu dari tiga pola yaitu lingkaran, bunga, dan bentuk hati. Mereka diberi waktu 2 menit untuk menyelesaikan tantangan tersebut,

Aturan bermain Honeycomb Challenge di Brown Butter Café Singapur. (instagram/brownbutter.sg)

 


Jika gagal, maka pengunjung tersebut akan dihukum. Hukumannya adalah berfoto dengan sebuah kotak hitam kemudian mengunggah foto tersebut di Instagram dan harus tag akun resmi Brown Butter Singapura.

Bagi yang berhasil memenangi tantangan honeycomb ini, mereka akan diberikan kesempatan untuk mengambil kartu hadiah yang bisa berisikan Ali's pebbles hingga latte gratis.

Brown Butter Café berlokasi di Forum The Shopping Mall, 583 Orchard Road, Singapura. Honeycomb challenge ini berlangsung dari 29 September hingga 24 Oktober 2021, dari jam 12 siang hingga 6 sore waktu setempat.

  • EDITORIAL TEAM:

Berita Lainnya