Profil Li Yifeng, Aktor China yang Terjerat Skandal Prostitusi dan Di-cancel di Negaranya

Kawula Muda, Li Yifeng pernah dikabarkan dekat dengan Yoona SNSD lho!

Li Yifeng, aktor China yang terlibat skandal prostitusi. (TWITTER)
Wed, 14 Sep 2022


Penangkapan aktor China Li Yifeng atas skandal prostitusi masih menjadi perbincangan hangat. Aktor berusia 35 tahun itu dikabarkan telah ditangkap setelah ketahuan mengunjungi rumah bordil dan menyewa prostitusi pada Agustus 2022.

Menurut sejumlah kabar, sang aktor sempat ditahan oleh kepolisian Beijing selama 14 hari. Walaupun kepolisian Beijing telah mengungkap sejumlah informasi, pihak agensi Li Yifeng sempat memberikan klarifikasi dan menyebutkan bahwa rumor yang beredar di media sosial adalah salah.

Sebelumnya, melalui akun Weibo milik kepolisian Beijing, terungkap bahwa Li Yifeng telah ditahan pada Minggu (11/09/2022) karena dia telah berulang kali mengunjungi tempat prostitusi. Setelah membantah, Li Yifeng akhirnya mengakui perbuatannya.

Siapa sebenarnya Li Yifeng? Inilah profil lengkap Li Yifeng yang saat ini tengah terseret skandal prostitusi dan terancam di-cancel di China.

Awal karier Li Yifeng dari peserta kontes

Li Yifeng mengawali kariernya di industri hiburan China dengan menjadi peserta kontes My Hero pada 2007. Pria yang memiliki nama asli Evan Li itu lalu memulai debutnya sebagai penyanyi dengan merilis album berjudul “Four Leaf Clover”. Dua tahun setelahnya, Li Yifeng mulai terjung ke dunia akting.

Namanya mulai populer setelah membintangi serial drama berjudul Swords of Legends. Bahkan berkat perannya di dalam serial tersebut ia berhasil mendapatkan penghargaan. Film lain yang membawa namanya semakin bersinar adalah The Pioneer.

Sepanjang kariernya, Li Yifeng telah membintangi sejumlah film dan drama antara lain The Lost Tomb (2015), Noble Aspirations (2016), Sparrow (2016), Mr. Six (2015), Time Pass by Suddenly (2019), Wait in Beijing (2019), dan juga Fearless Whispers (2020).

Sebagai seorang aktor, Li Yifeng berhasil dinobatkan sebagai Best Actor in China’s Top 100 TV Drama dan The National Audience’s Favorite Movie Star.

Masuk Daftar Pria Tertampan di dunia

Aktor China, Li Yifeng. (TWITTER)

 

Memiliki wajah yang dibilang tampan, Li Yifeng berhasil masuk daftar pria tertampan di dunia. Pada 2019, Li Yifeng bahkan berada di daftar 100 pria dengan wajah tertampan versi TC Candler. Tak hanya itu, ia juga masuk peringkat ke-9 dalam datar Selebriti Forbes China pada 2015 serta peringkat ke-11 pada 2017.

Mendirikan agensi

Pada 2006 hingga 2010, Li Yifeng berhasil menyelesaikan pendidikannya dengan mengambil jurusan Penyiaran dan Pembawa Acara, Sekolah Film dan Televisi di Universitas Normal Sichuan. Pada 15 April 2019, Li YIfeng mendirikan agensinya sendiri yang diberi nama Bravo Stars.

Pernah dikabarkan dekat dengan Yoona SNSD

Li YIfeng sebelumnya juga pernah dikabarkan berpacaran dengan Yoona SNSD setelah mereka terlibat proyek bersama. Saat itu, pasangan ini mendapat cukup banyak penggemar yang mendukung agar hubungan mereka bisa berlanjut di dunia nyata. Namun kabar ini langsung dibantah oleh SM Entertainment selaku agensi yang menaungi SNSD.

Karier hancur, di-cancel di China

Di tengah kariernya yang tengah naik daun, Li Yifeng mendadak terseret skandal prostitusi. Dilansir dari JayneStars, Li Yifeng dikabarkan sering mengunjungi klub malam lokal dan menghabiskan uang hingga ratusan juta rupiah untuk prostitusi.

Setelah skandal prostitusinya terkuak, karier Li Yifeng dikabarkan telah hancur. Sejumlah brand ternama yang menjadikannya sebagai model dan brand ambassador langsung menghentikan kerjasama mereka.

Mulai dari brand Prada, Panerai, hingga Sensodyne lagnsung menghentikan kerjasama dan menarik iklan promosi yang memakai wajah Li Yifeng. Namanya juga turt dicoret dari daftar tama Mid-Autumn Festival Gala.

Kini, kabarnya Li Yifeng telah di-cancel di negaranya. Nama Li Yifeng telah dihapus dari situs pencarian, serta tidak ada lagi di poster drama dan film yang dibintanginya.

Panitia Huading Awards juga telah membatalkan penghargaan yang pernah diraihnya yaitu Best Actor in China’s Top 100 TV Drama dan The National Audience’s Favorite Movie Star.

Akun Weibo resmi Kejaksaan Agung China juga menghapus seluruh informasi yang berkaitan dengan sang aktor. Pasalnya, Li Yifeng pernah menjadi duta promosi kegiatan Kejaksaan Agung.

Berita Lainnya