Selamat Jalan Ayah “Iron Man”

Buah jatuh gak jauh dari pohonnya ya, Kawula Muda.

robert downey sr wafat (novascotiatoday.com)
Sat, 10 Jul 2021

Robert Downey Sr yang merupakan ayah dari aktor Robert Downey Jr mengembuskan napas terakhir pada Jumat (7/7/2021) di usia 85 tahun. Menurut istri almarhum, penyebab kematian ayah "Ironman" ini akibat penyakit parkinson yang telah lama diidapnya.

Robert Downey Sr merupakan sutradara yang dikenal dengan film-film antimainstream yang banyak mendapat pujian dari kritikus film. Beberapa filmnya yang sangat berpengaruh adalah Putney Swope yang diproduksi pada 1969 dan Greaser’s Palace yang digarap pada 1972.

Sang Putra, Robert Downey Jr, memberikan ucapan terakhirnya kepada sang ayah tercinta yang diunggah lewat social media.

“Tadi malam, ayah meninggal dengan tenang dalam tidurnya setelah bertahun-tahun menderita penyakit parkinson. Dia adalah pembuat film maverick (tidak konvensial) sejati dan seorang manusia optimistis sepanjang hayatnya," kata Robert.

Putney Swope garapan Downey Sr bercerita tentang pria kulit hitam yang tanpa sengaja terpilih menjadi seorang bos agensi iklan di Madison Avenue. Film ini mendapat pujian dari kritikus Vincent Canby dalam reviewnya di New York Times sebagai sebuah film kelas dua yang lucu, genius, dan luar biasa. Meski sulit dipahami, film ini sangat relevan.

Bahkan film tersebut pada 2016 masuk dalam daftar perpustakaan Kongres Amerika sebagai salah satu yang memiliki makna budaya dan sejarah di Amerika. Film Putney Swope menghasilkan keuntungan 2,7 juta dolar AS.

Salah satu sutradara muda yang terpengaruh oleh karya Downey Sr adalah Paul Thomas Andersen.

Robert Downey Sr terlahir dengan nama Robert John Elias Jr dari ayah yang bekerja sebagai seorang manager restoran dan ibu yang berprofesi sebagai model. Robert Downey Sr mengambil nama Downey dari ayah tirinya Jim Downey yang bekerja di agensi iklan.

Saat remaja Downey Sr bergabung menjadi tentara dan mulia menulis novel di saat senggang. Keluar dari militer, ia mulai berkenalan dengan dunia panggung dan belajar membuat film setelah kenal dengan William Waering. Film pertamanya berjudul Babo’73 yang rilis pada 1964.

Berita Lainnya