Mengenal Clubhouse, Aplikasi Baru yang Dipopulerkan Elon Musk

Kawula Muda, Clubhouse bisa buat cari jodoh juga ga ya?

theconversation.com
Fri, 05 Feb 2021

Media sosial Clubhouse baru-baru ini menjadi popular sejak CEO Tesla dan SpaceX, Elon Musk, menyebutkan aplikasi ini dalam sesi perbicangan melalui jejaring sosial di kanal YouTube Tesla Owners Online yang diunggah pada Selasa (2/2/2022).

Di dalam video yang berdurasi satu setengah jam tersebut, Elon Musk mengadakan sesi diskusi bersama dengan pengguna lainnya pada aplikasi Clubhouse.

Clubhouse merupakan media sosial berbasis audio dimana pengguna dapat melakukan streaming audio, telepon, sampai podcast yang dikembangkan oleh perusahaan bernama Alpha Exploration Co.

Aplikasi ini memungkinkan pengguna untuk mengadakan diskusi virtual yang dapat disaksikan secara langsung oleh pengguna lainnya. Aplikasi ini juga memungkinkan untuk menampung kurang lebih 5000 partisipan.

Pengguna Clubhouse juga dapat mendengarkan streaming audio dari berbagai selebriti.

Meskipun demikian, penggunaan aplikasi ini masih dibatasi karena Clubhouse masih tergolong aplikasi yang baru dirilis di Amerika Serikat pada Maret 2020.

Calon pengguna yang belum memiliki akun juga harus memiliki kode undangan terlebih dahulu dari pengguna yang sudah menjadi anggota Clubouse.

Pengundang juga harus memiliki nomor telepon orang yang diundang agar dapat dikirimi pesan berisi tautan undangan langsung ke situas Clubhouse. Setiap anggota baru dapat mengundang dua orang lainnya.

Aplikasi Clubhouse baru tersedia di platform iOS. Namun, pengguna Android tidak perlu berkecil hati karena Clubhouse sedang dikerjakan dan dikembangkan.


  • EDITORIAL TEAM:

Berita Lainnya