'Pengabdi Setan 2: Communion' Berhasil Membawa Film Horor Indonesia ke Level yang Beda

Kawula Muda udah pada nonton Pengabdi Setan 2: Communion?

Film "Pengabdi Setan 2 Communion" bakal dirilis tahun ini. (INSTAGRAM/JOKO ANWAR)
Wed, 03 Aug 2022


'Pengabdi Setan 2: Communion' akan membayar rasa penasaran penonton yang bertanya-tanya akan kelanjutan kisah Rini dan keluarganya.

Membawa beban ekspektasi di film pertamanya, Joko Anwar dan sederet nama-nama yang terlibat dalam film lanjutan ini bahkan berhasil melebihi ekspektasi penonton.

Dalam film 'Pengabdi Setan 2: Communion' kita akan diperlihatkan berbagai macam adegan seram yang tampak natural, penempatan adegan jump scare yang dirasa tepat membuat penonton serasa berada di dalam film.

Beberapa adegan lucu dalam film ini cukup juga terbilang cerdas, tidak banyak tapi bisa memberikan jeda ketegangan yang dirasakan oleh penonton.

Kredit khusus patut diberikan kepada Ical Tanjung yang bertanggung jawab atas sinematografi film ini. Sepanjang film berjalan, sulit membedakan antara adegan yang dibumbui teknologi CGI dan adegan yang natural.

Pengambilan gambar dalam film yang cukup beragam membuat penonton bisa merasakan pengalaman melihat sebuah film dengan berbagai sudut pandang.

Para pemeran yang terlibat juga tidak kalah menarik. Joko Anwar seperti sengaja membuat setiap pemain memiliki ikatan emosional kepada penonton, sehingga pemain yang berperan sebagai cameo sekalipun dapat menyisakan kesan yang cukup mendalam.

Trailer Pengabdi Setan 2: Communion (YouTube/CINEMA 21)

Sama seperti film pertamanya, di film keduanya ini Joko Anwar juga menampilkan beberapa adegan dengan komunikasi bahasa isyarat, sehingga secara tidak sadar hal tersebut memberi kesan kepada penonton tentang pentingnya bahasa isyarat. Joko seperti memberi pesan bahwa dirinya begitu peduli dengan kaum distabilitas.

Meski ada beberapa adegan yang dirasa kurang berarti, tetapi secara keseluruhan film ini cukup mengagumkan, ditambah lagi selama proses pembuatan film menggunakan standar IMAX. Seperti yang kita ketahui, film 'Pengabdi Setan 2: Communion' jadi film Indonesia pertama yang tayang di IMAX.

Joko Anwar berhasil membawa film 'Pengabdi Setan 2: Communion' ke dalam level yang berbeda dari film-film horor Indonesia sebelumnya.

Maka tidak perlu heran jika film 'Pengabdi Setan 2: Communion' akan mengulangi kesuksesan film pertamanya sebagai film horor paling laris di Indonesia.

Buat Kawula Muda yang mau nonton film ini, diusahakan harus nonton film pertamanya terlebih dahulu, karena akan ada beberapa adegan yang berhubungan dengan film pertamanya.

Selamat ketemu Ibu di bioskop!

Berita Lainnya