Taylor Swift Pecahkan Rekor Elvis Presley di Tangga Lagu Billboard 200

Tay-tay break the record again!

Taylor Swift raih piala terbanyak di MTV VMA 2023 (TEEN VOGUE)
Tue, 02 Jan 2024

Taylor Swift lagi-lagi bikin sensasi nih Kawula Muda. Baru-baru ini Taylor memecahkan rekor lama penyanyi legendaris Elvis Presley, untuk minggu terbanyak sebagai artis solo yang menghabiskan No 1 di chart album Billboard, dengan rekor baru 68 minggu.

Melansir People Minggu, (31/122023), Taylor Swift telah melampaui pencapaian Elvis Presley sebagai solois dengan minggu terbanyak di peringkat 1 tangga album Billboard 200 setelah merilis ulang albumnya, 1989 (Taylor's Version).

Taylor Swift telah menghabiskan 68 minggu di puncak Billboard 200 dan mengalahkan Elvis Presley yang mencatat 67 minggu di peringkat 1 Billboard 200 untuk 10 albumnya antara tahun 1956 dan 2002.

“Ya, ini tidak nyata. Fakta bahwa kalian telah memberiku 10 Billboard Awards, saya berbicara dengan para penggemar, khususnya. Semua ini tidak akan terjadi tanpa kalian,” kata Taylor Swift melalui rekaman pidatonya saat itu.

Taylor Swift sendiri pertama kali mencapai puncak tangga album Billboard dengan merilis album ‘Fearless’ dan menghabiskan 11 pekan di posisi 1 antara tahun 2008 dan 2009.

Setelah itu, solois asal Amerika ini merilis album-album lainnya, seperti ‘Speak Now’, ‘Red’, ‘1989’, ‘Reputation’, ‘Lover’, ‘Folklore’, ‘Evermore’, dan ‘Midnights’, yang lagi-lagi berhasil berada di peringkat 1, dengan durasi 47 pekan.

Salah satu penampilan Taylor Swift di The Eras Tour, penyanyi yang terpilih sebagai TIME Person of the Year 2023 (Javier Vicencio/Eyepix Group via Reuters Connect)

Album rekaman ulang Taylor juga membantunya mencatat sejarah baru. Album ‘Fearless (Versi Taylor)’, ‘Red (Versi Taylor)’, ‘Speak Now (Versi Taylor)’, dan ‘1989 (Versi Taylor)’ menambahkan jumlah 10 minggu lainnya di peringkat 1 Billboard 200.

Bukan hanya itu, mantan kekasih Harry Styles ini juga pernah didaulat sebagai penyanyi perempuan pertama yang berhasil memastikan 4 albumnya sekaligus di US Top 10.

Kendati kini Taylor Swift telah memecahkan rekor Elvis Presley, ia masih terlampau jauh untuk memecahkan rekor tertinggi yang kini dipegang The Beatles dengan 19 album di tangga lagu.

Sebagai informasi, Elvis Presley berada di No 1 dengan waktu 67 minggu, untuk album-album yang mencakup tahun 1956 hingga 2002, menempatkannya di posisi kedua di antara artis solo dan ketiga di antara semua artis.

Album No 1 terlama miliknya adalah soundtrack ‘Blue Hawaii’, yang menghabiskan 20 minggu di posisi tersebut dari tahun 1961-1962. Empat dari 10 album No 1 miliknya adalah soundtrack: ‘Loving You’, ‘GI Blues’, ‘Blue Hawaii’, dan ‘Roustabout’. Sedangkan pada peringkat kedua ditempati Jay-Z dengan 14 album, dan Taylor Swift 13 album.

Elvis dan Taylor saat ini berada di peringkat 1 untuk album No. 1 terbanyak dalam satu tahun, keduanya memiliki tiga album dalam satu tahun, Elvis pada tahun 1957 dan 1961 dan Taylor pada tahun 2021 dan 2023.

Berita Lainnya