Identitas Korban Jiwa Banjir Bandang Kota Batu

Total 2 warga meninggal dalam musibah banjir bandang di Kota Batu.

Banjir bandang di Kota Batu. (PUSDALOPS BPBD KOTA BATU)
Fri, 05 Nov 2021

Sebanyak dua warga meninggal dunia dalam banjir bandang di Kota Batu. Sebanyak empat warga lainnya masih dinyatakan hilang. 

Berdasarkan update data yang dirilis oleh BPBD Kota Batu pukul 23.30 WIB, korban jiwa pertama adalah seorang perempuan bernama Wiji. Ia merupakan warga RT 06 RW 04, Dusun Sambong, Desa Bulukerto, Kecamatan Bumiaji. Sedangkan korban jiwa kedua adalah pria berusia sekitar 60 tahun yang hingga saat ini belum diketahui identitasnya. 

"Dua warga meninggal dunia, terdiri dari satu perempuan dan satu laki-laki," kata Kepala BPBD Kota Batu, Agung Sedayu kepada wartawan, Kamis (4/11/2021) malam, mengutip Detik News. 

Agung mengatakan, sebanyak empat warga lainnya belum ditemukan keberadaannya setelah banjir tersebut. Keempat warga tersebut adalah Sarip dan Tokip warga Desa Bulukerto, Adi Wibowo warga Kelurahan Sisir, dan Wakri warga Desa Giripurno.

Agung juga mengatakan akan terus memberi update mengenai jumlah korban dan status pencarian korban.

Banjir Bandang di Kota Batu tersebut disebabkan oleh hujan dengan intensitas tinggi yang mengguyur wilayah tersebut sejak Kamis, 4 November 2021. Sebanyak 6 titik dilanda banjir bandang. 

"Sampai dengan saat ini masih dilakukan penanganan dan evakuasi korban terdampak," imbuhnya.

Sementara itu, sebanyak 6 orang berhasil diselamatkan. Yang pertama, Bayu Agung Setiawan warga Toyomerto, Desa Pesanggrahan. Ia dibawa ke Puskesmas Bumiaji. Lalu Saiful warga Toyomerto, Desa Pesanggrahan. Kemudian, Fainis (31), warga Sumbersari, Desa Giripurno. Ia luka-luka dan dibawa ke Puskesmas Bumiaji.

Keempat, Linda Ariesta (36), warga Dusun Kajar, Kecamatan Bumiaji. Ia luka-luka dan dibawa ke Puskesmas Bumiaji. Berikutnya, Muhoratul Jannah (22), warga Jalan Samadi Kota Batu. Ia juga luka-luka dan dibawa ke Puskesmas Bumiaji.

Terakhir M Arif (31) warga Jalan LA Sucipto 22/B Malang. Ia luka-luka dan saat ini dirujuk ke RS Prasetya Husada Karang Ploso

  • EDITORIAL TEAM:

Berita Lainnya