Potret Warteg Unik, Ada Drive Thru sampai Flying Fox di Kawasan Elite Jakarta

Kawula Muda, pernah ketemu warteg model seperti ini?

Ilustrasi warteg (warung tegal), salah satu pilihan konsumsi pekerja kantoran di kawasan elite Jakarta (UNSPLASH)
Mon, 27 Feb 2023


Kawula Muda, siapa yang tidak mengenal warteg atau warung tegal? Salah satu destinasi kuliner yang satu ini menjadi pilihan jika ingin mendapatkan makanan yang enak, murah, dan mengenyangkan.

Tidak hanya itu, warteg juga kerap menjadi salah satu pilihan bagi para pekerja kantoran di Jakarta jika ingin memilih opsi makan siang. Uniknya, Jakarta memiliki beberapa warteg di kawasan elite yang memiliki konsep unik.

Warteg kawasan elite Jakarta ini ternyata mencuri perhatian Warganet, Kawula Muda. Baru-baru ini, warteg kawasan elite tersebut ramai dibicarakan, loh. Kira-kira kenapa warteg tersebut ramai dibicarakan ya, Kawula Muda?

Warteg Ala Drive Thru Restoran Cepat Saji

Warteg di kawasan elite yang satu ini terletak di di kawasan perkantoran Sudirman Central Business District (SCBD), Sudirman, Jakarta.

Melalui beberapa unggahan Warganet, terlihat sebuah tembok dengan lubang yang besar ala drive thru di sebuah restoran cepat saji. 

Dengan menu yang lengkap dan harga yang terbilang murah, para pekerja kantoran di kawasan elite tersebut selalu meramaikan warteg drive thru tersebut. Sebenarnya, lubang yang berada di tembok tersebut digunakan sebagai ‘jalan pintas’ agar para pelanggan tidak perlu mengambil jalan memutar untuk menuju warteg, loh.

Diketahui, istilah warteg ala drive thru di kawasan elite ini dipopulerkan oleh Warganet. Lebih serunya lagi, warteg ini buka 24 jam penuh! Benar-benar mirip drive thru ya, Kawula Muda?

Gunakan Tali Ala Flying Fox Untuk Antar Makanan

Pemandangan unik terlihat di belakang gedung pencakar langit yang menghiasi Jakarta. Dalam unggahan yang diunggah oleh seorang Warganet di akun Twitter @txtdrjkt, terlihat seorang penjual warteg menaruh pesanan pelanggan di dalam sebuah ember yang kemudian ‘diantar’ melalui tali layaknya permainan flying fox.

Diketahui, pemandangan tersebut terjadi di kawasan Gatot Subroto, Jakarta. Warteg di kawasan elite tersebut memperlihatkan keunikan ketika para pelanggan memesan nasi, Kawula Muda.

Menurut beberapa Warganet, para pelanggan harus berteriak ke seberang kali untuk memesan. Nantinya, pesanan akan ditaruh di ember beserta harga yang harus dibayar. Sebelum mengembalikan ember kepada penjual warteg, para pelanggan akan menaruh uang di dalam ember. Penuh perjuangan banget ya, Kawula Muda!

‘Warung Bolong’ di Kemang Village


Tidak mau ketinggalan, salah satu warteg yang terletak di kawasan Kemang, Jakarta Selatan ini juga populer di kalangan Warganet. Warteg ini akrab dikatakan sebagai ‘warbol’ atau warung bolong di kawasan Kemang Village.

Sama seperti warung-warung lainnya, warung ini juga menyediakan beberapa pilihan makanan, Kawula Muda. Tidak hanya itu, yang mencuri perhatian dari warung ini adalah letaknya yang persis di belakang mal.

Kawula Muda, ada yang sudah pernah coba salah satu dari ketiga warteg unik kawasan elite di atas?

Berita Lainnya