Ridwan Kamil Angkat 108 Konten Kreator jadi Duta Pariwisata Jawa Barat

vlog di Gedung Sate dulu guys

Ridwan Kamil. (INSTAGRAM/RIDWANKAMIL)
Wed, 22 Jun 2022


Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil, baru saja mengangkat 108 duta pariwisata Jawa Barat. Adapun seluruh duta tersebut adalah konten kreator.

“Saya titip tidak hanya mempromosikan, tapi edukasi agar pariwisata ini wisatawannya bertanggung jawab lewat pesan dari konten ambassador,” tutur Ridwan Kamil di Gedung Sate, Bandung, Selasa (21/06/2022) dikutip dari CNNIndonesia.

Gubernur Jawa Barat. Ridwan Kamil. (INSTAGRAM/@ridwankamil)

 

Sebagai informasi, 108 orang yang dikukuhkan tersebut adalah anak muda. Ridwan berharap, semangat muda tersebut dapat efektif mempromosikan destinasi wisata unggulan Jawa Barat lewat platform media sosial pribadi masing-masing. 

“Ini mungkin pertama di Indonesia, mulai hari ini, ke mana-mana mereka merekam potensi-potensi pariwisata baik yang sudah diketahui maupun yang belum tahu dengan berbagai jenis genrenya seperti outdoor, nature, kuliner, belanja, sejarah, religi, apa pun yang membuat orang datang,” tambah Emil. 

Lebih lanjut, pemilihan duta pariwisata tersebut rupanya merupakan bagian dari Smiling West Java Ambassador (SWJ). Program tersebut adalah milik Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Jawa Barat.

Diharapkan, lewat program tersebut, destinasi wisata akan semakin ramai dikunjungi sehingga dapat memberdayakan masyarakat khususnya pelaku ekonomi kreatif. 

Adapun jika ditotalkan dari 108 konten kreator tersebut, jumlah pengikut yang dicapai adalah 2.577.180 akun Instagram dan 3.750.395 akun TikTok. 

“108 konten kreator ini pengikut di media sosialnya banyak dan hasilnya juga bagus. Nanti hasilnya akan membanjiri hp-hp masyarakat sehingga berakhir pada naiknya kunjungan pariwisata,” tuturnya. 

Berita Lainnya