Ternyata Menabung di Beberapa Bank Indonesia Ini Bunganya Sebesar 0%!

Lo nabung di bank apa, Kawula Muda?

Ilustrasi bunga bank (iSTOCK)
Mon, 05 Sep 2022


Bunga tabungan di beberapa bank kini sudah menyentuh angka 0%. Tandanya, tabungan di bank tersebut tidak akan mendapat tambahan ‘uang’ dari bunga yang biasanya dihitung berdasarkan jumlah tabungan. 

Adapun berikut beberapa bank yang memiliki bunga hingga 0% beserta jumlah tabungannya!

Ilustrasi bunga bank (iSTOCK)

  

Bank Mandiri

Bank Mandiri diketahui memiliki beberapa jenis bunga berdasarkan jumlah tabungan seseorang. Bagi pelanggan yang memiliki tabungan sebesar Rp 1 hingga Rp 1 juta, serta Rp 1 juta hingga Rp 50 juta, maka akan mendapat bunga sebesar 0%. 

Sementara itu, pelanggan dengan tabungan sebesar Rp 50 juta hingga Rp 500 juta tetap akan mendapat bunga sebesar 0.1%. Demikian pula dengan pelanggan dengan tabungan di atas Rp 500 juta akan mendapat bunga sebesar 0.6%.

Bank Negara Indonesia (BNI)

BNI turut memberlakukan aturan serupa untuk tabungan dengan angka di bawah Rp 1 juta.

Selanjutnya, tabungan antara Rp 1 juta hingga Rp 50 juta memiliki suku bunga 0.1%, Rp 50 juta hingga Rp 500 juta memiliki suku bunga 0.2%, Rp 500 juta hingga Rp 1 miliar memiliki bunga 0.6%, dan tabungan di atas Rp 1 miliar akan mendapat bunga hingga 0.8%. 

OCBC Bank

Sama seperti BNI, tabungan dengan nilai di bawah 1 juta juga akan mendapat bunga 0%. Sementara itu, tabungan di atas Rp 1 juta akan mendapat bunga sesuai dengan jumlah tabungan. 

Misalnya saja untuk tabungan Rp 30 juta hingga Rp 100 juta memiliki bunga 0.1% dan tabungan Rp 100 juta hingga Rp 500 juta akan mendapat suku bunga 0.5%. 

Panin Bank

Jumlah tabungan di bawah 1 juta di Panin bank juga memiliki suku bunga 0%. Kemudian, pelanggan dengan saldo Rp 1 juta hingga Rp 10 juta akan mendapat bunga hingga 0.25%. 

Lebih lanjut, bunga terbesar dimiliki oleh pelanggan yang memiliki jumlah tabungan di atas Rp 1 miliar. Disebutkan, pelanggan memiliki kesempatan untuk mendapat bunga hingga 1.5% loh, Kawula Muda! 

Berita Lainnya