Viral Kurir Kirim Pizza ke Gunung Fuji dalam 5 Jam, Ongkirnya Capai Rp 4 Juta!

Pusing mikirin ongkirnya, Kawula Muda!

Seorang kurir Domino mengantar pizza dengan menaiki Gunung Fuji (TWITTER/FATMANAIRSOFT)
Sun, 11 Sep 2022

Seorang kurir di Jepang harus mendaki Gunung Fuji selama lima jam untuk mengantarkan pizza ke konsumen.

Mengutip laporan World of Buzz, pesanan tersebut diterima oleh Domino’s Pizza pada pukul 07:38 pagi. Pizza tersebut seharga 3.776 yen atau sekitar Rp 408.000.

Kemudian, sang kurir pun mulai mengantar pesanan dengan menaiki gunung. Kurang lebih lima jam mendaki, sang kurir akhirnya berhasil mengantarkan pizza di ketinggian 3.776 meter. 

Konsumen diketahui harus membayar hingga 40 ribu yen atau sekitar Rp 4,3 juta sebagai biaya kirim pizza tersebut. 

“Saya melakukan hiking kemarin (20 Agustus) dan seseorang memesan Domino’s Pizza,” tulis akun @fatmanairsoft seperti dikutip Prambors pada Jumat (09/09/20220). 

via GIPHY


Hal tersebut pun dikonfirmasi oleh sang kurir. Lewat aplikasi YAMAP, ia menceritakan pengalamannya mengantar pizza ke Gunung Fuji. Sebagai informasi, aplikasi YAMAP merupakan aplikasi trekking populer di Jepang. 

“Saya mengirim Domino’s Pizza ke Gunung Fuji. Sulit untuk membawa tas pizza secara horizontal dalam keadaan angin kencang di dekat puncak gunung,” tulis kurir tersebut. 

Lebih lanjut, sang kurir juga menjelaskan bahwa kondisi di atas gunung tersebut sangat dingin. Terlebih, terdapat tas pesanan yang harus ia jaga saat mendaki.

Adapun ini bukan pertama kalinya terdapat kurir Jepang yang menaiki Gunung Fuji demi mengirim pesanan kepada konsumen. Sebelumnya, seorang driver Uber Eats dan Demae Can juga mendaki gunung demi mengantarkan pesanan kepada konsumen. 

Berita Lainnya