PT LIB Ubah Jadwal Duel Persib Bandung vs Persija Jakarta

PT LIB memutuskan mengubah jadwal pertandingan Persib Bandung melawan Persija Jakarta menjadi empat jam lebih cepat dari seharusnya.

Persib vs Persija. (Twitter)
Thu, 29 Sep 2022


PT Liga Indonesia Baru (LIB) memutuskan mengubah jadwal pertandingan Persib Bandung melawan Persija Jakarta. Keputusan ini diambil setelah berdiskusi dengan berbagai pihak.

Duel akbar bakal tercipta pada pekan ke-11 Liga 1 2022-2023. Persib Bandung akan menghadapi Persija Jakarta dalam duel yang disebut El Clasico-nya Indonesia tersebut.

Persib akan menjadi tuan rumah pada pekan ke-11 nanti. Duel bakal berlangsung di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Minggu (2/10/2022).

Semula, partai tersebut akan digelar pada 20.00 WIB. Akan tetapi, kini jadwal pertandingan dimajukan empat jam menjadi 16.00 WIB.

PT LIB selaku operator kompetisi memutuskan untuk mengambil langkah ini. Mereka sudah berdiskusi terlebih dulu dengan pihak-pihak terkait.

Mulai dari kedua tim yang akan bertanding (Persib dan Persija), pihak kepolisian selaku keamanan, serta official broadcaster.

"Pertandingan Persib melawan Persija fix pukul 16.00 WIB. Ini kesepakatan semua pihak," kata Direktur PT Liga Indonesia Baru (PT LIB), Akhmad Hadian Lukita.

Perubahan jadwal ini bermula dari Kabid Humas Polda Jawa Barat (Jabar), Kombes Pol Ibrahim Tompo. Mereka mengusulkan untuk memajukan jadwal pertandingan Persib melawan Persija.

Usulan tersebut disebabkan dengan potensi keamanan pada pertandingan tersebut. Pasalnya, bukan rahasia jika duel antara Persija melawan Persib kerap berlangsung panas.

Tidak sedikit pertikaian terjadi baik di dalam maupun luar lapangan. Oleh sebab itu, Polda Jabar meminta untuk pertandingan dimajukan menjadi sore hari.

Pertandingan sendiri bisa dipastikan bakal berjalan senfit. Pasalnya kedua kesebelasan tengah berada dalam tren yang cukup baik.

Persib tidak terkalahkan dalam tiga pertandingan terakhir mereka. Sementara Persija memenangi empat dari lima laga sebelum bersua rival abadinya.

Berita Lainnya