OPPO Buka Pre Order untuk Reno6 5G dan Reno6 Pro 5G, Bisa Dapat OPPO Band dan Enco Air

Kawula Muda, udah kepoin HP baru keluaran OPPO belom?

OPPO Reno6 Pro 5G. (Dok. OPPO)
Fri, 20 Aug 2021

Kawula Muda, merek smartphone OPPO tak jarang membuat rasa penasaran pencinta Android tergugah. Bagaimana tidak, salah satu HP buatannya pernah dinobatkan menjadi "Smartphone of The Year".

OPPO pun terlihat rajin memproduksi berbagai macam smartphone untuk memenuhi kebutuhan para konsumen.

Misalnya saja, OPPO kemarin baru saja meluncurkan HP suksesor Reno6, yaitu Reno6 5G dan Reno6 Pro 5G. Namun, apa bedanya antara kedua smartphone teranyar asal Tiongkok itu?

Melihat perbedaan kedua namanya, salah satu seri itu menambahkan kata "Pro" di mana dalam KBBI bisa diartikan dengan kata "lebih" dan juga "professional". Tak heran jika Reno6 Pro 5G harganya dibanderol dengan harga Rp11 juta, lebih mahal Rp3 juta dari Reno6 5G.

Melansir KOMPAS.com, Reno6 Pro 5G hanya menawarkan warna Lunar Grey, sedangkan Reno6 5G memiliki dua varian warna yaitu Aurora dan Stellar Black.

Layar Reno6 Pro 5G juga menggunakan 3D Curved Display. Tampilan pada layar 6,5 inci ini tentunya terlihat lebih elegan dibandingkan dengan layar datar konvensional. Selain itu, refresh rate-nya juga sudah mencapai 90 Hz, dengan touch sampling rate 180 Hz.

Pada layarnya, tentu sangat berbeda dengan Reno6 5G yang memiliki layar AMOLED berukuran 6,4 inci. Meskipun refresh rate dan touch sampling rate-nya sama dengan Reno6 Pro 5G.

Perbedaan yang signifikan juga terlihat pada bagian belakang keduanya HP itu. Bodi belakang Reno6 Pro 5G telah terlihat tiga kamera besar yang tersusun secara vertikal yaitu kamera utama 50 MP, kamera ultra-wide 16 MP, kamera telephoto 13 MP, serta satu kamera tambahan yaitu kamera macro 2 MP.

OPPO Reno6 Pro 5G. (INSTAGRAM/OPPOINDONESIA)

 

Berbeda dengan Reno6 5G yang hanya memiliki tiga kamera yaitu kamera utama 64 MP, kamera ultra-wide 8 MP, dan kamera macro sebesar 2 MP.

Selain itu, OPPO Reno6 Pro 5G ternyata sudah ditenagai Snapdragon 870 guna mendukung RAM sebesar 12GB dan memori internal. Sementara itu, OPPO Reno6 5G memakai chip MediaTek Dimensity 900 fabrikasi 6nm dengan RAM 8GB serta memori internal 128GB.

Memilih di antara keduanya tentu membingungkan. Namun, pilihan itu tentunya kembali kepada kebutuhan kamu masing-masing, ya.

Jika keputusan kamu sudah yakin, jangan lupa untuk mengikuti Pre Order (PO) yang telah dimulai 19 Agustus kemarin hingga 27 Agustus 2021 mendatang. Tak hanya itu, kamu pun berkesempatan untuk mendapatkan OPPO Band jika membeli Reno6 5G dan OPPO Enco Air jika kamu membeli Reno6 Pro 5G, lho.

Happy shopping, Kawula Muda!

Berita Lainnya