Dapat Nominasi di AMI Awards 2020, .Feast Sampaikan Ucapan Terima Kasih

Kawula Muda, .Feast memang selalu punya cara unik untuk mengekspresikan sesuatu.

Band asal Indonesia, Feast. (INSTAGRAM/.FEAST (MULTI SEMESTA)
Wed, 28 Oct 2020

.Feast baru saja diumumkan sebagai salah satu musisi yang masuk nominasi dalam Anugerah Musik Indonesia (AMI) Awards 2020. 

Band asal Jakarta itu menjadi nomine untuk kategori Duo/Grup/Kolaborasi Alternatif Terbaik bersama dengan empat grup musik lainnya yaitu Efek Rumah Kaca, Goodnight Electric, Reality Club, dan Tashoora.

Pencapaian .Feast pada AMI tahun ini tak lepas dari kesuksesan single mereka berjudul Tarian Penghancur Raya yang dirilis November 2019.

Menanggapi hal ini, .Feast secara khusus menyampaikan ucapan terima kasih kepada AMI melalui sebuah unggahan di media sosial Instagram. 

“Feast and Company dari Earth 08 mengucapkan terima kasih kepada AMI Awards (Earth 02) dan selamat untuk .Feast – Tarian Penghancur Raya (Earth 05) atas nominasi Duo/Grup/Kolaborasi Alternatif Terbaik AMI Awards 2020,” tulis .Feast dalam gambar yang diunggahnya di Instagram pada Jumat (23/10/2020).

Tarian Penghancur Raya merupakan salah satu lagu yang menjadi bagian dari album “Membangun dan Menghancurkan”. Lagu tersebut sempat menjadi trending di Twitter beberapa saat setelah rilis karena lirik dan visual pada video musik yang sarat dengan kritik sosial.

Dua poin utama kritikan yang terkandung dalam lagu itu adalah soal krisis lingkungan yang berkaitan dengan bencana kabut asap di Provinsi Riau dan Pulau Kalimantan yang saat itu tengah menjadi headline di hampir seluruh media berita nasional.

Selain itu juga tentang penolakan salah satu ormas terhadap festival budaya di Banyuwagi, Jawa Timur, bertajuk Festival Gandrung Sewu pada 2018. 


Berita Lainnya