Logo Film "The Batman" Rilis!

Kawula Muda, menurut kalian keren gak nih logo dari film The Batman ini?

Logo film The Batman. (TWITTER/MATT REEVES)
Fri, 21 Aug 2020

Bagi kalian yang sudah tidak sabar untuk menyaksikan versi terbaru dari film Batman, penantian itu semakin mendekati terwujud.

Paling tidak, teaser logo film berjudul The Batman yang dibintangi oleh Robert Pattinson tersebut sudah dirilis.

Bocoran ini langsung datang dari sang sutradara, Matt Reeves. Lewat akun Twitternya, Matt menggungah foto poster dan logo The Batman pada Kamis (20/8/2020).

"Saya gembira bisa membagikan untuk kali pertama logo resmi #TheBatman, serta tambahan #DCFanDome yang keren karya @jimlee yang luar biasa," tulis Matt Reeves.

Reeves lalu mengundang para penggemar untuk mendapatkan info lebih banyak tentang The Batman pada event DC Fandome yang akan digelar Sabtu (22/8/2020).



Ini bukanlah kali pertama Matt menghadirkan bocoran soal The Batman kepada fans. Pada Februari 2020, dia membagikan foto Robert Pattinson dalam busana Batman.

Lalu pada awal Maret 2020, dia memamerkan Batmobile, kendaraan Batman yang sangat fenomenal.



Pada Juni 2019 saat wawancara dengan The Hollywood Reporter, Matt mengatakan bahwa film ini akan jadi trilogi. Dia memastikan film ini akan banyak mengambil sudut cerita dari sisi Batman.

Pada Desember 2019, Robert Pattinson mengatakan tidak melihat Batman sebagai "superhero", saat menjalani wawancara dengan Sunday Today with Willie Geist di NBC.

"Batman bukanlah superhero. Ini aneh. Saya selalu membicarakan ini. Saya merasa, dia tidak termasuk (superhero). Kamu harus punya, semacam kekuatan magis untuk menjadi superhero," ujar pemeran Edward Cullen dan film Twilight tersebut.



Berita Lainnya