“Star Wars” Ungkap Cara Palpatine Bertahan dari “Return of the Jedi”!

Kawula Muda, "Star Wars" akhirnya berkan penjelasan cara Palpatine bertahan!

(screenrant.com)
Fri, 20 Aug 2021

Akhirnya terungkap bagaimana cara Palpatine bisa bertahan setelah Return of the Jedi muncul di The Rise of Skywalker. Hal ini dijelaskan lewat unggahan di situs resmi milik Star Wars.

Emily Shkoukani dari Lucasfilm menjelaskan dengan rinci bagaimana Palpatine bisa selamat dan bertahan ketika dilemparkan ke kedalaman Death Star oleh Darth Vader dalam peristiwa Return of the Jedi

Ternyata, Palpatine tidak begitu kuat untuk bertahan karena ia sebenarnya hanya mentransfer kesadarannya kepada tiruan dari dirinya sendiri. 

(www.quora.com)

 

Menurut Emily Shkoukani, seluruh rencana Sith Emperor untuk kembali berkuasa sudah dimulai jauh sebelum kematiannya. Ia datang dengan rencana untuk mendapatkan kembali kendali atas kekaisaran jika ia dihancurkan. 

Selain berbagai serangan yang dilakukan untuk mempertahankan dirinya dan menciptakan orde pertama, hal itu juga menyebabkan Palpatine dan Sith Eternal bereksperimen dalam mengkloning Exegol, seperti yang terlihat dalam The Rise of Skywalker.

Ketika Sith Lord mentransfer kesadarannya pada tiruan dari tubuhnya sendiri, kapal luar angkasa justru terlalu lemah untuk menampungnya sehingga membuat Palpatine terus melakukan lebih banyak kloning.

Hubungan putri dari salah satu Palpatine, Rei dengan Jedi juga justru membuatnya melawan sang kakek dan mengalahkan Sith Emperor di episode IX, The Skywalker Saga.

  • EDITORIAL TEAM:

Berita Lainnya