Teaser Terbaru 'Avatar: The Way of Water' Tuai Pujian

Filmnya bakal dirilis 16 Desember mendatang, Kawula Muda!

Avatar: The Way Of Water siap tayang Desember mendatang!
Wed, 11 May 2022


Studio 20th Century baru saja merilis teaser Avatar: The Way of Water pada Senin (09/05/2022). Adapun film tersebut merupakan seri kedua dari Avatar yang dirilis 13 tahun lalu. 

Masih dengan visual avatar berwarna biru dan efek-efek dunia magis, cerita masih menyoroti Jake Sully di planet Pandora. Namun, berbeda dengan film pertamanya, Avatar 2 terlihat lebih modern dengan berbagai perangkat teknologi seperti dunia manusia. Sebut saja pesawat, mesin, hingga senjata api. 


Adegan pun berganti dari latar hutan menuju laut. Terlihat berbagai keajaiban Pandora dengan cahaya-cahaya yang menyinari para hewan laut. 

Banyak pujian pun datang dari berbagai tokoh dan kritikus film. Mereka mengaku kagum dengan efek visual yang indah dan memanjakan mata. 


“Menonton trailer terbaru untuk Avatar The Way Of Water dan itu sangat terlihat luar biasa. Saya enggak sabar untuk melihat versi lengkapnya dari seorang yang hebat seperti James Cameron. Siap agar dunia diingatkan tentang apa pencapaian 3D visual dan dia (James) orang yang paling pas menggarapnya,” cuit Josh Parham, seorang kritikus film. 

“Visual yang menakjubkan seperti yang diharapkan. Cukup yakin saya memilih Stephen Lang dan tidak yakin apakah saya melihat Kate Winslet juga (dalam teaser). Alam bawah laut bisa menjadi sebuah ancaman,” cuit Clayton Davis, senior editor serta analis Oscar-Emmys. 

Dalam cuplikan yang berdurasi 1 menit 37 detik tersebut, juga terlihat ada seorang anak laki-laki yang dipeluk oleh Jake Sully. Beberapa penggemar pun berspekulasi bahwa anak tersebut sepertinya merupakan anak Jake Sully dan Neytiri. Walau begitu, belum ada penjelasan lebih lanjut mengenai identitas anak yang juga seorang Avatar tersebut. 

Adegan pun berganti dengan cepat seiring semakin cepatnya tempo musik latar. Hal itu seolah menggambarkan akan adanya ancaman yang kembali datang ke Planet Pandora. 

“Satu hal yang aku tahu, ke mana pun kita pergi, keluarga ini adalah benteng kita,” turut Sully dalam akhir teaser tersebut. 

Masih dibintangi Sam Worthington sebagai Jake Sully dan Zoe Saldana sebagai Neytiri, Avatar 2 seolah ingin mengisahkan generasi baru di planet magis tersebut. 

Adapun James Cameron duduk di posisi sutradara dan Josh Friedman, Rick Jaffa, Amanda Silver, serta Shane Salerno sebagai penulis skrip. 

Film tersebut juga telah melakukan pengambilan gambar sejak September 2020 lalu di Selandia Baru. Selain merekam gambar untuk Avatar 2, diketahui mereka juga telah menyelesaikan 95 persen proses syuting untuk Avatar 3. 

Berita Lainnya