Video Isyana Bernyanyi Lagu Klasik Viral Gara-gara Reaksi “Rusuh” Netizen

Hai Kawula Muda, memiliki suara soprano nan merdu, Isyana Sarasvati sukses mencuri perhatian netizen saat video menyanyikan lagu klasiknya diunggah di kanal YouTube.

Penyanyi dan musisi Indonesia, Isyana. (INSTAGRAM/ISYANA SARASVATI)
Sat, 22 Aug 2020

Entah siapa yang memulainya, video Isyana Sarasvati menyanyikan lagu klasik di sebuah konser musik yang diunggah oleh Jakarta Sinfonietta beberapa bulan lalu tiba-tiba menjadi viral di dunia maya.

Bahkan, di Twitter menjadi trending topic Indonesia pada hari ini (Sabtu, 22/8/2020) melalui #isyanaopera.

Di video yang diunggah ke YouTube pada 9 Mei 2020, terlihat Isyana menyanyikan lagu Wolfagang Amadeus Mozart (1756-1791). Video ini dililhat lebih dari 1,8 juta orang dan mendapat 2.700 komen yang lucu-lucu.

Bukannya mengomentari penampilan Isyana, para netizen justru gagal fokus dan mengatakan mereka seperti berada di Eropa.

“Gue dengerin ini sambil beberes rumah, serasa jadi babu di Istana Eropa,” tulis Robi Saputra.

Isyana mengunggah komentar lucu netizen di Instagram Storynya. (INSTAGRAM/ISYANA SARASVATI)

 

“Gue dengerin sambil masak, serasa masak di Prancis bareng tikus Ratatouille,” tulis Iqbal Farros Ma’ruf.

“Gue dengerin ini sambil bawa angkot, serasa jadi sopir pribadi Kerajaan Inggris,” tulis Alfa Fahmi.

“Gue dengerin lagu sambil ngelukis, serasa les privat sama Leonardo Da Vinci,” tuis Dissa Adelia.

Ada juga komentar lainnya yang enggak kalau nyeleneh.

“Dengerin lagu ini sambil liatin anak-anak kecil main di depan rumah, berasa punya rakyat woii,” tulis Riska Yulianti.

Beberapa komentar netizen diunggah di Instagram Story Isyana. (INSTAGRAM/ISYANA SARASVATI)


“Di depan rumah ada kerja bakti pemasangan paving, Gue lagi keluar pas denger lagu ini. Jadi berasa nona Belanda yang liat pribumi kerja paksa bangun jalan anyer sampe panarukan,” komen Ferika Chandrarini.

“Via Vallen menangis mau cover ini,” tulis Rizky Ryu.

Sementara ada netizen yang menceritakan betapa berprestasinya seorang Isyana Sarasvati.

“Isyana lagi viral gara-gara dagelan/meme/twitter? Nih, sedikit fakta-fakta dia. Fakta yang jarang orang tau: Dari kecil udah jeniuz di musi, SD udah juara se-Asia, SMP karyanya laku se-dunia, SMA masih kelas 2 langsung lanjut kuliah (dapat full beasiswa), Kuliah lulus Cumlaude. Oiya, dia SMP wakil ketua OSIS, SMA Ketua OSIS, pernah rangking juga di sekolah (padahal sering ikut kompetisi2 dan Latihan 6-8 jam sehari). Sekarang dia berkarya untuk Indonesia yang spesial ada di album ke-3 nya “LEXICON”. Spesial Bahasa Indonesia semua makna yang kuat dibalut dengan aransemen yang mahal,” tulis one piece.

Kemudian di video lainnya, yang diunggah 10 bulan yang lalu juga tak luput dari kejahilan netizen. Beberapa di antaranya dijadikan materi TikTok, yang kemudian ramai dikomentari di tanah Twitter.

“Di TikTok-in juga ternyata,” tullis akun @fjr_sptr13.

Unggahan itu pun dibalas dengan,“Ada terusannya nih,” tulis akun @orangdalam.

Isyana pun menanggapi dengan komentar, “Ha ha ha..” dan mengunggah di Instagram Story-nya.

Reaksi ISyana melihat dirinya dijadikan konten TikTok oleh netizen. (INSTAGRAM/ISYANA SARASVATI)

  

Sepertinya enggak berlebihan ya kata netizen Khorirul Fata48, “Daya Tarik video 50%. Daya Tarik komentar netizen 50%”.

Video Isyana Sarasvati-nya keren, komentar netizen-nya bikin geleng-geleng!

Berita Lainnya