Apple Rilis iOS 14.5, Ini Deretan Fitur Terbaru dan Cara Updatenya!

Kawula Muda, kalian udah update belum nih?

iOS 14.5 (MacRumors)
Tue, 27 Apr 2021

Apple memastikan kehadiran update iOS 14.5 di acara peluncuran produk terbarunya, AirTag dan iPhone 12 dengan warna baru.

Dalam  iOS 14.5, Apple menambahkan fitur terbaru, salah satunya adalah fitur keamanaan yang dapat memungkinkan aplikasi meminta izin untuk melacak pengguna.

Pembaruan ini dapat pengguna lakukan dengan klik fitur Software Update pada menu pengaturan. Perangkat akan secara otomatis terhubung dengan server Apple dan meminta pengguna untuk mengunduh dan menginstall pembaruannya. Setelah itu, pengguna hanya perlu mengikuti petunjuk dalam menyelesaikan pembaruannya.

Fitur Terbaru Pada iOS 14.5

1. Unlock iPhone dengan Masker

Fitur terbaru dalam pembaruan iOS 14.5, pengguna dapat membuka layar kunci iPhone dengan menggunakan Apple Watch meskipun pengguna menggunakan masker. Pengguna Apple Watch juga bisa memilih fitur penggunaan Face ID untuk membuka iPhone saat Apple Watch sedang aktif.

2. Layanan Musik

Pada iOS 14.5, ketika pengguna meminta Siri (asisten digital) memutar music, maka Siri akan secara otomatis menampilkan Apple Music. Meskipun demikian, seluruh daftar layanan streaming musik lainnya tetap dapat digunakan dan diunduh oleh pengguna.

3. Emoji Baru

Sebanyak 217 emoji baru akan hadir pada iOS 14.5 termasuk sejumlah variasi warna kulit untuk beberapa emoji. Emoji hati terbakar, wajah yang menghembuskan nafas, hingga jarum suntik yang menghilangkan darahnya untuk menggambarkan vaksinasi juga akan hadir dalam versi terbaru iOS ini.

4. Siri

Pada pembaruan iOS 14.5, Siri juga akan memiliki sejumlah pembaruan di antaranya adalah pemilihan suara asisten digital. Tidak hanya suara perempuan, sekrang Siri juga akan memiliki suara pria.

Selain itu, sekarang Siri juga sudah dapat menelpon nomor darurat 911. Pengguna juga semakin dimudahkan karena untuk meminta Siri menelpon nomor darurat tersebut, pengguna hanya cukup berbicara “Hey Siri, call emergency.”.

5. Streaming Fitness+ dengan AirPlay

Pengguna Apple Fitness+ kini juga dapat streaming latihan langsung ke TV dan perangkat yang kompatibel pada AirPlay 2.

6. App Tracking Transparency

Dengan fitur App Tracking Transparency, aplikasi-aplikasi harus meminta izin kepada pengguna sebelum melakukan pelacakan dan aktivitas tertentu.

7. Dual-SIM Global

iPhone 12 akan didukung dengan dual SIM Global yang dapat memanfaatkan slot SIM fisik dan digital eSIM untuk dua jalur layanan pada ponsel yang sama.

8. Pengontrol Konsol

Apple juga menambahkan dukungan iOS dan iPadOS untuk konsol PS5 dan Xbox Series X. Dengan fitur ini, pengguna dapat memainkan games baik di ponsel maupun tablet.

Daftar Perangkat

Pembaruan iOS 14.5 ini akan dapat dilakukan melalui beberapa perangkat, yaitu:

1 iPhone 12 Mini, iPhone 12, iPhone 12 Pro, dan iPhone 12 Pro Max

2 iPhone 11, iPhone 11 Pro, iPhone 11 Pro Max

3 iPhone XS dan XS Max

4 iPhone Xr

5 iPhone X

6 iPhone 8 dan iPhone 8 Plus

7 iPhone 7 dan iPhone 7 Plus

8 iPhone 6S dan iPhone 6S Plus

9 iPhone SE generasi ke-1 dan iPhone SE generasi ke-2

10 iPod Touch generasi ke-7

Berita Lainnya