Ide Tukar Kado Unik untuk Rayakan Pergantian Tahun Bersama Teman

Abis ini cobain sama temen-temen lo yaa, Kawula Muda!

Ilustrasi tukar kado bersama teman-teman. (ISTIMEWA)
Tue, 12 Dec 2023

Dalam beberapa minggu, bulan Desember akan berakhir. Begitu pula juga dengan tahun 2023, yang ditandai dengan munculnya suasana liburan. Berbagai aktivitas juga dapat dilakukan bersama teman-teman dan juga orang tersayang saat masa liburan.

Mulai dari bepergian, makan bersama, atau bahkan acara tukar kado! Suasana keceriaan menjelang pergantian tahun terasa tak lengkap jika tidak ada kegiatan bertukar kado dengan orang-orang tersayang.

Tukar kado tidak hanya sekadar ‘bertukar barang’, tetapi juga menjalin ikatan emosional yang positif serta kegembiraan antara satu sama lain. Berikut beberapa tips jika ingin tukar kado bersama orang-orang tersayang terasa lebih bermakna!

Tentukan Tema Kado

Tema kado menjadi faktor utama supaya momen tukar kado bisa semakin berkesan dan penuh makna bagi satu sama lain. Tentunya jika ada tema dari kado-kado yang akan ditukar, akan terlihat usaha dari setiap orang untuk menemukan kado yang tepat.

Berapa Nominal Kado yang Tepat?

Ada baiknya bila harga kado yang hendak ditukarkan berada dalam rentang nominal tertentu. Adanya rentang nominal ini juga memberikan variasi dan keseimbangan mengenai nilai kado yang diberikan oleh setiap orang. Selain itu, batasan nominal juga bisa memperlihatkan seberapa leluasa dan kreatif seseorang dalam memilih kadonya.

Rentang nominal dalam tukar kado tidak hanya menciptakan keseruan saja, tetapi juga sebagai bentuk kepastian bahwa setiap kado yang dibawa oleh tiap orang akan dihargai dalam kegiatan tukar kado ini.

Tentukan Cara Bertukar Kado yang Menarik 

Setelah menentukan tema dan rentang harga, tukar kado bisa dibuat lebih menantang dengan adanya beberapa ‘aturan’ konyol. Misal, menentukan kado yang dibawa sesuai urutan abjad. Orang pertama membawa barang berawalan huruf A, kemudian ada yang berawalan huruf B, dilanjutkan dengan barang berawalan huruf C hingga orang terakhir.

Atau Kawula Muda bisa juga membuat setiap orang membawa kado sesuai nama depannya, misal ada yang bernama Agus, harus membawa kado dari benda yang berawalan huruf A, yang bernama Bagas membawa kado berawalan huruf B, dan seterusnya.

Rekomendasi Kado Untuk untuk Ditukar Bersama Teman di Akhir Tahun 

Jika ingin meminimalisir perbedaan kado mengingat sudah ada tema yang ditentukan, Kawula Muda juga bisa memutuskan bersama teman-teman dan orang tersayang mengenai dari mana hadiah dapat dibeli.

Misal, jika Kawula Muda telah menentukan bahwa tema kadonya harus memiliki suasana festive dan holiday vibes, Ann’s Bakehouse & Creamery bisa menjadi pilihan tepat, loh! Ditambah lagi, ada kue keluaran spesial yang bertajuk “Holiday Creations”.

Ann's Classic Hamper dan Tote Bag L. (ISTIMEWA)

Dengan pilihan kue-kue istimewa, Ann’s Bakehouse & Creamery dapat membuat setiap momen liburan lo dipenuhi dengan kelezatan dan kenangan manis bersama teman-teman dan orang tersayang. Buat Kawula Muda yang tertarik, bisa langsung cek di website ini atau akun Instagram @annsbakehouse.

Berita Lainnya