Rawon jadi Sup Terenak di Dunia Kalahkan Ramen Versi Taste Atlas

Siapa suka makan rawon?

Rawon Kuliner Khas Jawa Timur, Indonesia (Twitter/aewin86)
Tue, 01 Aug 2023

Sup berkuah hitam kental alias Rawon menjadi sup terenak di dunia, dengan menempati posisi puncak teratas yang dirilis oleh Taste Atlas pada, Jumat (28/07/2023).

Dilansir dari Indonesia Kaya, Rawon merupakan kuliner warisan leluhur khas Jawa Timur, Indonesia, yang berupa sup daging dan memiliki kuah hitam kental dengan campuran bumbu khas utama dari kluwek.

Taste Atlas, situs panduan wisata kuliner asal Kroasia ini menobatkan rawon masuk dalam kategori sup atau makanan berkuah terenak di dunia pada Juli 2023. Sebelumnya rawon juga sudah masuk daftar sup terenak di Asia pada tahun 2020.

Penilaian menurut Taste Atlas berdasarkan peringkat yang diberikan dari para komunitas pembaca situs mereka. Taste Atlas membuat ranking berbagai kuliner dunia dengan penilaian berdasarkan skala 1-5 poin.

Berdasarkan penilaian tersebut Rawon mampu meraih posisi peringkat 1 dari 10 sajian sup lainnya yang tersebar di negara lain dengan penilaian sebanyak 4,8 poin.

Diketahui, kuliner rawon ini mengalahkan kuliner khas Jepang, yang juga ramai digemari di Indonesia. terdapat 3 kuliner jepang yang masuk daftar tersebut, seperti tonkotsu ramen (4,7 poin), ramen (4,6 poin), shoyu ramen (4,6 poin).

Rawon Kuliner Khas Jawa Timur, Indonesia (Twitter/foodfess2)

 

“Peringkat Taste Atlas tidak boleh dilihat sebagai kesimpulan final. Tujuan kami adalah mempromosikan makanan lokal yang enak, menanamkan kebanggaan pada masakan tradisional, dan membangkitkan rasa ingin tahu tentang masakan yang belum pernah Anda coba,” ungkap Taste Atlas.

Simak daftar 10 kuliner sup terenak di dunia versi Taste Atlas per 5 Juli 2023, sebagai berikut.

1. Rawon (Indonesia) : 4,8 Poin

2. Tonkotsu Ramen (Jepang) : 4,7 Poin

3. Tom Kha Gai (Thailand) : 4,7 Poin

4. Sopa De Lima (Meksiko) : 4,7 Poin

5. Taiwanese Hot Pot (Taiwan) : 4,7 Poin

6. Ciorba Radauteana (Rumania) : 4,7 Poin

7. Bori-Bori (Paraguay) : 4,7 Poin

8. Ramen (Jepang) : 4,6 Poin

9. Shoyu Ramen (Jepang) : 4,6 Poin

10. Zurek (Polandia) : 4,6 Poin

Berita Lainnya