Tips agar Tetap Merasa Sejuk di Cuaca Panas

Supaya lo gak kepanasan, Kawula Muda!

Ilustrasi termometer yang mengukur suhu hingga 41 derajat celcius (UNSPLASH/Jaroslaw Kwoczala)
Sun, 15 May 2022

Belakangan ini, cuaca di beberapa daerah sedang panas-panasnya. 

Hal itu pun telah diakui oleh Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) yang menyatakan hal tersebut didorong oleh kondisi pancaroba. Kondisi pancaroba adalah saat musim hujan tengah berganti ke musim kemarau. 

Sayangnya, cuaca yang terlalu panas bisa saja mengganggu lo ketika beraktivitas, Kawula Muda! Karena itu, berikut tips agar lo tetap bisa merasa sejuk di cuaca panas.

via GIPHY

Tetap Terhidrasi

Sudah menjadi pengetahuan umum bahwa seseorang dapat mengalami dehidrasi apabila terpapar suhu ekstrem. Karena itu, konsumsi air minum tentu penting untuk tubuh di cuaca panas. Selain itu, meminum air rupanya mampu melindungi diri dari sengatan panas dan kelelahan akibat panas, loh Kawula Muda!

Gunakan Face Mist

Face mist adalah salah satu skin care yang mampu melembapkan kulit. Hal ini tentu dapat menyegarkan wajah usai terkena sengatan panas matahari. 

Pakaian Longgar dan Terang

Berbagai riset telah membuktikan bahwa pakaian gelap mampu menyerap panas. Hal tersebut yang mengakibatkan tubuh semakin terasa gerah sehingga berkeringat. Karena itu, lo disarankan menggunakan pakaian berwarna terang saat cuaca panas, Kawula Muda! Hal itu mengingat pakaian terang mampu memantulkan sinar matahari sehingga tubuh menjadi lebih sejuk. 

Makan Buah Kaya Air

Memakan buah sangat bermanfaat untuk menyegarkan tubuh di cuaca panas, Kawula Muda! Sebagai tambahan, tim Prambors juga menyarankan lo agar memakan buah yang kaya akan air, misalnya semangka, jeruk, dan mangga. Hal itu dapat membantu menyejukkan sekaligus memberi hidrasi kepada tubuh. 

Gunakan Sunscreen dan Sunblock

Penggunaan sun screen maupun sunblock adalah hal yang penting di masa cuaca panas, Kawula Muda! Selain mencegah terbakarnya tubuh, sunscreen dan sunblock rupanya dapat menjadi alat untuk menyegarkan tubuh, loh. Caranya pun mudah, yakni dinginkan terlebih dahulu sun screen maupun sunblock lo di lemari pendingin, dan gunakan dengan rutin ketika ingin keluar rumah. 

Berita Lainnya