Konser ‘One Night Only in New York’ Harry Styles Bisa Ditonton Livestream di Apple Music

Kabar gembira untuk pengguna Apple Music.

Penyanyi Harry Styles (INSTAGRAM/harrystyles)
Wed, 18 May 2022

Apple Music baru saja melakukan inovasi untuk subscriber-nya dengan membuat fitur livestream tertentu secara gratis. Apple mengumumkan memulai live streaming konser dalam seri baru mereka yang diberi judul ‘Apple Music Live’ yang dimulai dengan penampilan Harry Styles.

Tentunya Apple ingin memberikan artis-artis besar sebuah platform music terbesar yang memungkinkan untuk memamerkan karya dan menghubungkan mereka dengan penonton secara langsung lewat live performance.

Konser ‘One Night Only in New York’ milik Harry Styles yang berlangsung di UBS Arena, Belmont Park pada 20 Mei akan tersedia untuk streaming bagi subscriber Apple Music secara gratis di 167 negara. 


Konser ini juga bertepatan dengan perilisan album terbaru Harry Styles yaitu Harry’s House serta single ‘As It Was’ yang saat ini menjadi most streamed track di Spotify untuk musisi pria. 

Harry Styles juga melakukan debutnya di festival Coachella 2022 dengan menampilkan ‘As It Was’ dan dua lagu lainnya yaitu ‘Boyfriends’ dan ‘Late Night Talking’. Harry juga memberikan kejutan dengan tampil bersama Shania Twain dan Lizzo.

Berita Lainnya