Profil dan Perjalanan Karier DPR, Grup Musik dari Korea yang Mendobrak Gaya Baru

Mulai dari DPR IAN, DPR LIVE, DPR REM sampai DPR CREAM.

Sejarah perjalanan karier DPR Regime dan fakta-fakta dari DPR Regime (REDDIT)
Wed, 31 May 2023

Buat lo pencinta musik dan budaya Korea Selatan pasti sudah enggak asing lagi dengan grup musik Dream Perfect Regime atau DPR. Grup ini memiliki beberapa musisi di dalamnya, seperti DPR IAN, DPR LIVE dan DPR CREAM.

DPR sendiri merupakan singkatan dari Dream Perfect Regime. Konsep grup mereka diusung dengan unik yang terbentuk dari kumpulan seniman dalam bidang musik dan visual.

Kawula Muda, kita simak yuk fakta-fakta dari DPR. Mungkin saja lo mau jadi bagian dari DREAMERS, panggilan khusus untuk penggemar DPR.

Awal Terbentuk Grup Dream Perfect Regime (DPR)

Sejarah perjalanan karier DPR Regime dan fakta-fakta dari DPR Regime (REDDIT)

Musisi di dalam DPR memiliki konsep yang bebas yang membuat para musisinya dapat memproduksi sekaligus memberi pengaruh pada gaya musiknya masing-masing. Makanya, anggota DPR memiliki peran yang berbeda-beda.

Anggotanya bukan hanya tampil di atas panggung saja, tapi juga bekerja di belakang layar sebagai produser, misalnya mengarahkan, memproduksi, dan mengedit semua jenis karya visual.

Awal mula berdirinya DPR ini di tahun 2015, melansir dari berbagai sumber, dalam wawancara Billboard pada Maret 2018, DPR LIVE menjelaskan bahwa tim dari DPR memiliki tujuan untuk mencapai mimpi mereka untuk merevolusi dunia musik.

Mulanya, DPR terbentuk karena relasi persahabatan antara DPR IAN dan DPR LIVE. Keduanya bertemu di Seoul pada tahun 2011. Hubungan pertemanan itu lalu membuat mereka menjadi akrab dan bekerja sama dalam menciptakan karya.

Kemudian, DPR LIVE merilis album mini debutnya yang berjudul Coming to You Live, pada 15 Maret 2017. Mereka kemudian merilis album keduanya, Her pada Desember 2017. Sementara itu, album studio perdananya, Is Anybody Out There? rilis pada 3 Maret 2020.

Tak berhenti sampai di sana, karya dari member DPR mendunia sampai pada 2023 lalu, DPR LIVE dan DPR IAN menjadi line up dalam salah satu festival terbesar dunia, Coachella 2023 bersamaan dengan BLACKPINK sebagai salah satu headliner di festival tersebut.

Fakta-fakta dan Profil Member DPR

Sejarah perjalanan karier DPR Regime dan fakta-fakta dari DPR Regime (YAHOO)

1. DPR IAN

DPR IAN atau Christian Yu, berperan sebagai visual director dan gairahnya dalam menari. Mulanya, ia bertemu dengan DPR LIVE atau Hong DaBin di Seoul pada 2013 dan kemudian bergabung di DPR.

Beberapa lagu Korea telah dikreditkan olehnya seperti, "HOLUP!" oleh Bobby dari iKON, "BODY" oleh Mino, "Movie Shoot” oleh Loco, dan bahkan "WAKE ME UP" oleh Taeyang.

Member yang lahir pada 6 September 1990 ini memilih genre musik hip-hop dan R&B, berbeda dengan genre dari musisi Korea lainnya yang mayoritas adalah K-Pop. DPR IAN telah merilis album solonya, Moodswings in to Order pada 2022 lalu.

Uniknya, DPR IAN dan Ketua DPR RI, Puan Maharani memiliki tanggal lahir yang sama. Pada 6 September tahun lalu, ketika keduanya ulang tahun, kata kunci DPR menjadi trending topic dan tak jarang juga ada beberapa orang yang salah mention ke DPR RI atau akun official grup DPR, Kawula Muda.

2. DPR LIVE

Sama seperti IAN, penyanyi bernama Hong DaBin ini fokus dalam menari dan berkarya dalam musik Hip Hop. DPR LIVE juga telah sukses dengan beberapa lagunya yaitu "Jasmine", "Martini Blue", dan "Text Me". DPR LIVE lahir pada 1 Januari 1993. 

Karier dari DPR LIVE dimulai sejak 2015 lalu dengan lagu "TILL I DIE". Sejak saat itu, ia membangun DPR dan menjadi 'pemain utama' dari grup DPR yang berada di atas panggung atau di depan layar dari visual-visual unik yang mereka garap.

3. DPR CREAM

DPR CREAM atau pria yang bernama Kim Kyung Mo yang berperan sebagai rapper dan produser musik.

DPR CREAM lahir pada 3 Januari 1988 dengan nama lahir Kim Kyung-mo. Debutnya dalam industri musik pada 2012 saat masih menjadi member dari LAYBACK SOUND bersama Han-Gyeol dan U-Turn.

4. DPR REM

DPR IAN bertemu dengan DPR REM yang bernama asli Scott Kim. Pria yang tumbuh di Amerika Serikat ini merupakan creative director sekaligus executive producer dalam grup DPR.

Apa pun yang berurusan dengan DPR, DPR REM yang akan turun tangan. Bahkan, DPR REM juga mengurus merchandise dari grup DPR!

Demikian sejarah perjalanan karier DPR dan fakta-fakta dari para membernya. Sebenarnya, masih ada beberapa member DPR lain yang bekerja di balik layar, Kawula Muda. Karya-karya mereka bisa lo lihat melalui akun sosial media terutama YouTube DPR.


Lo suka sama DPR yang mana nih, Kawula Muda?

Berita Lainnya