Cukur Laos 5-1, Timnas Indonesia Puncaki Grup B Piala AFF 2020

Timnas Indonesia mengamankan kemenangan kedua setelah mengalahkan Laos 5-1 pada laga lanjutan babak penyisihan Grup B Piala AFF 2020.

Laos 1-5 Indonesia. (PSSI)
Sun, 12 Dec 2021

Indonesia mengamankan kemenangan kedua setelah mencukur Laos 5-1 di laga babak penyisihan Grup B Piala AFF 2020, Minggu (12/12). Hasil ini membawa Tim Garuda memuncaki klasemen Grup B dengan raihan 6 poin.

Pada laga yang berlangsung di Stadion Bishan, Singapura, Indonesia langsung tampil agresif dan memegang kendali dari menit awal. Sedangkan Laos memilih untuk bermain defensif dan menunggu celah.

Meski sempat merepotkan Evan Dimas dkk, Laos melakukan kesalahan pada menit ke-22. Kontrol bola yang tidak cukup baik membuat Kydavona Souvanny melanggar Alfeandra Dewangga di kotak penalti. 

Wasit menunjuk titik putih untuk Indonesia dan Asnawi Mangkualam yang ditunjuk sebagai algojo, membenamkan bola ke kiri gawang Keo Oudone. Indonesia unggul 1-0.

Gol kedua datang dari Irfan Jaya pada menit ke-34, yang memanfaatkan umpan silang Asnawi dari sayap kanan. Irfan yang berdiri bebas di depan gawang, menyontek bola dengan pahanya dan mengubah skor menjadi 2-0.

Tertinggal 2 gol, Laos coba bangkit. Memanfaatkan kelengahan Indonesia di menit 41, Kydavone mencatat namanya di papan skor melalui serangan balik cepat. 

Kydavone yang tak terkawal, berhasil menyarangkan bola ke pojok kanan gawang Ernando. Skor 2-1 untuk keunggulan Indonesia bertahan hingga peluit babak pertama dibunyikan.

Di babak kedua, masuknya Witan Sulaeman, Elkan Baggott, dan Ezra Walian memberi variasi serangan bagi Indonesia. Pasukan Shin Tae-yong bermain melebar untuk mengirim bola ke kotak penalti.

Tak puas hanya mencetak gol, Irfan Jaya yang menyusuri sisi kiri lapangan mengirimkan umpan tarik ke tengah. Witan Sulaeman dengan sigap menyambar bola dan mengubah skor jadi 3-1.

Pada menit ke-77, giliran Witan yang menciptakan assist. Umpan mendatarnya dari sisi kanan berhasil disontek Ezra Walian yang bisa mengonversikannya menjadi gol. Indonesia 4, Laos 1.

Tampaknya Timnas Indonesia tak puas dengan 4 gol. Di menit ke-84 giliran Evan Dimas yang mencetak gol. Memanfaatkan umpan panjang Dewangga, Evan dengan tenang mengecoh Solasak untuk mengubah skor menjadi 5-1.

Kemenangan ini menjadikan raihan poin Indonesia sama dengan Malaysia. Hanya saja, Indonesia yang sudah mengoleksi 9 gol berhak untuk menduduki puncak klasemen sementara Grup B.


Berita Lainnya