BTS Dikabarkan Akan Hadir di Kejuaraan Balap Formula E

Kawula Muda, kejuaraan Formula E rencananya dilaksanakan pada Mei 2022.

BTS ditunjuk sebagai duta global ajang Formula E. (TWITTER,)
Wed, 24 Mar 2021

Beberapa waktu lalu, salah satu media di Korea Selatan sempat memberikan bocoran bahwa BTS akan hadir dalam ajang kejuaraan ABB FIA Formula E. Rencananya ajang Formula E tersebut akan dilaksanakan pada Mei 2022 di Korea Selatan.

Ajang Formula E merupakan seri balap mobil listrik pertama di dunia dan Federasi Otomotif Internasional (FIA). Ajang ini secara resmi memberikan status world championship atau kejuaraan dunia mulai musim balapan 2020/2021.

Sementara itu, kabar partisipasi BTS dalam Formula E telah dikonfirmasi seorang pejabat resmi dari pihak penyelenggara ajang tersebut. Kabarnya, BTS akan terlibat dalam beberapa acara seperti festival K-Pop yang rencananya digelar jelang 2022.

Keterlibatan BTS dalam ajang tersebut tentu saja disambut gembira oleh para penggemar mereka. Walaupun begitu, kabar ini belum mendapat kepastian dari pihak agensi yang menaungi BTS yaitu Big Hit Music.  

BTS secara resmi ditunjuk sebagai duta global alias brand ambassador untuk ajang balap ABB FIA Formula E musim 2020 sejak Desember 2019. Tidak hanya menjadi model iklan, BTS juga turut dalam kampanye lawan perubahan iklim yang diusung oleh ajang tersebut.

Penampilan BTS dalam video promosi Formula E. (TWITTER)

 

Terpilihnya BTS sebagai duta global Formula E diharapkan dapat membantu promosi tentang manfaat kendaraan listrik yang lebih ramah lingkungan demi mendukung kampanye lawan perubahan iklim secara global.

Selain itu, dengan ditunjuknya BTS sebagai duta global diharapkan ajang Formula E bisa setenar ajang balap lain seperti Formula 1.

Ajang kejuaraan Formula E seharusnya digelar sejak 2020. Namun, karena adanya pandemi Covid-19, kompetisi tersebut harus ditunda.

Hingga kini, pihak penyelenggara Formula E masih belum mengonfirmasi tanggal pasti untuk pelaksanaan ajang tersebut. Namun, mereka telah mengumumkan bahwa kejuaraan tersebut diharapkan dapat terlaksana pada Mei 2022 di Korea Selatan.

Berita Lainnya