Dr Alan Grant Siap Beraksi Lagi Melawan Dinosaurus di Jurassic World

Kawula Muda, Sam Neill sudah siap melawan dinosaurus dalam film Jurassic World: Dominion.

Aktor Selandia Baru, Sam Neill. (INSTAGRAM/SAMNEILTHEPROP)
Tue, 04 Aug 2020

Penggemar film Jurassic Park atau yang kemudian menjadi Jurassic World pasti tidak asing dengan tokoh paleontologi yang bernama Dr Alan Grant.

Tokoh ini diperankan oleh aktor asal Selandia Baru, Sam Neill. Kabar gembiranya, Sam kembali memerankan tokoh ini dalam Jurassic World: Dominion.

"Pegang topi kalian, aku juga akan pakai punyaku lagi minggu ini, dan menghadapi dinosaurus lagi. Yang terbaik. Bersemangat sekaligus ketakutan, mereka akan membunuhmu," tulis Sam di aku Twitternya, Minggu (2/8/2020).




Dr Alan Grant menjadi salah satu tokoh yang berjuang mati-matian dalam menghadapi dinosaurus pada film Jurassic Park (1993).

Sam lalu absen pada sekuel film ini yang diberi judul The Lost Wolrd: Jurassic Park (1997). Namun, Dr Alan Grant kembali pada film ketiga, Jurassic Park III (2001).

Pada 2015, kelanjutan film ini muncul dengan judul Jurassic World. Chris Pratt dan Bryce Dallas Howard didapuk sebagai pemeran utama. Begitu juga dalam film Jurassic World: Fallen Kingdom (2018).

Jurassic World: Dominio. (INSTAGRAM)

 

Film keenam, Jurassic World: Dominion dipersiapkan untuk tayang pada Juni 2021. Film ini sudah diproduksi, tetapi proses syutingnya terhenti pada Maret 2020 karena pandemi Covid-19 yang menyerang semua belahan dunia.

Pada Juni 2020, Bryce Dallas Howard yang berperan sebagai Claire Dearing mengatakan bahwa syuting film garapan sutradara Colin Trevorrow ini akan dimulai lagi secepatnya.

"Apa yang terasa benar tentang ini adalah bahwa setiap hari ada komunikasi dengan semua aktor, dengan semua kru utama, dan kita semua secara konsisten seperti, 'Oke, bagaimana kita akan melakukan ini? Bagaimana kita akan melakukan ini dengan aman?' dan tidak membuat kompromi yang bisa membahayakan kesehatan seseorang," kata Bryce.

Berita Lainnya