“Imitation” Pecah Rekor Jadi Drama Korea dengan Rating Terburuk Sepanjang Sejarah, Kenapa?

Kawula Muda, padahal drama ini diperkuat oleh deretan idol K-Pop lho!

Drama "Imitation" yang tayang di KBS2 dibintangi sederet idol K-Pop. (INSTAGRAM/IMITATION KBS)
Thu, 17 Jun 2021

Sejak awal sebenarnya Imitation menjadi salah satu drama Korea yang cukup ditunggu oleh para pencinta drakor.

Imitation diketahui dibintangi oleh sederet idol K-Pop ternama seperti Yunho dan Jongho dari grup ATEEZ, Jung Ji So, Lim Na Young eks grup IOI, Jiyeon T-ARA, Lee Jun Young, hingga Hwiyoung dan Chani dari grup SF9.

Dengan bertaburnya bintang di drama ini, seharusnya Imitation dapat memperoleh perhatian yang lebih besar. Sayangnya, harapan tersebut sirna setelah hasil rating dari drama yang mulai tayang sejak 7 Mei 2021 tersebut justru memperoleh hasil yang sangat rendah.

Berdasarkan Nielsen Korea, sejak episode perdana, rating drama ini hanya memperoleh kisaran 1 persen di bagian pertama dan 0,9 persen di bagian kedua. Bahkan pada episode keenam, drama yang tayang di saluran KBS 2 ini mengalami penurunan rating dari 0,7 persen di pertengahan pertama menjadi 0,4 persen di bagian kedua.

Perolehan rating hanya 0,4 persen membuat Imitation memecahkan rekor dalam sejarah drama Korea. Imitation menjadi drama Korea dengan rating terendah dalam sejarah stasiun penyiaran utama.

Kini, KBS2 telah memiliki empat dari lima serial drama Korea yang memperoleh rating penonton terendah. Pada 2017, stasiun televisi ini menayangkan drama berjudul Manhole yang memperoleh rating hanya 1,4 persen.

Pada tahun berikutnya, ada pula drama Love Horribly yang memecahkan rekor dengan perolehan rating hanya 1,0 persen. Pada 2020, KBS2 lagi-lagi menayangkan drama yang menghasilkan rating sangat rendah. Drama berjudul Welcome hanya medapatkan 0,9 persen.

Satu-satunya drama yang tidak tayang di KBS2 dan memperoleh rating di bawah 1 persen adalah Dae Jang Geum is Watching yang tayang antara 2018 dan 2019. Drama ini memecahkan rekor sebagai drakor dengan rating terendah yaitu hanya 0,7 persen.

Sayangnya, pada 2021, rekor drama dengan rating terendah kembali disandang oleh KBS2 yang menayangkan Imitation. Perolehan rating yang sangat rendah ini tentu saja disayangkan oleh banyak pihak terutama para penggemar drama.

Drama yang diadaptasi dari webtoon ini menyajikan cerita tentang kehidupan idol K-Pop di balik layar.

Dalam situs komunitas daring Korea, warganet sempat mengulas penyebab rendahnya rating Imitation. Mereka menduga salah satu penyebab drama ini sulit mencuri perhatian publik karena jam tayang yang terlalu malam.

Drama ini diketahui tayang pada jam 23:30 KST, padahal ceritanya tidak menyajikan kekerasan dan bisa dinonton untuk 17 tahun ke bawah. Belum lagi dengan persaingan dengan drama lain yang jam tayangnya sama, termasuk Taxi Driver yang memperoleh rating cukup tinggi.

Walaupun memperoleh rating sangat rendah, drama ini masih tetap mendapatkan dukungan dari para penggemar yang memang menyukai jalan ceritanya. Bagi mereka, rating rendah, bukan berarti drama itu buruk.

Apakah kalian sudah menonton drama Imitation? Bagaimana pendapat kalian?

Berita Lainnya