Pecahkan Rekor, Stranger Things jadi Tayangan Terpopuler Ketiga di Netflix!

Lo udah nonton belom, Kawula Muda?

Stranger Things musim keempat (WHATSONNETFLIX)
Thu, 09 Jun 2022


Debut tujuh episode pertama pada musim keempat “Stranger Things” disambut dengan meriah oleh para penggemar. 

Buktinya, baru tiga hari setelah perilisannya, musim terbaru serial tersebut telah ditonton sebanyak 287 juta jam oleh pengguna Netflix.


Namun, 'Stranger Things' juga baru saja kembali memecahkan rekor terbaru. Kini, serial tersebut menjadi tayangan berbahasa Inggris terpopuler ketiga di Netflix!

Rekor tersebut berdasarkan perhitungan jumlah jam penayangan 28 hari pertama serial tersebut. Tandanya, musim keempat 'Stranger Things' tersebut masih memiliki 18 hari lagi untuk merangkak naik ke rekor selanjutnya. 

Adapun tingginya popularitas musim terbaru tersebut juga memengaruhi ketiga musim 'Stranger Things' sebelumnya. Mengutip Variety, pada minggu lalu keempat musim serial tersebut masuk ke dalam daftar top 10 series berbahasa Inggris di Netflix. 

Musim keempat serial tersebut berada di posisi pertama, dan diikuti dengan musim kesatu yang berada di posisi kedua. Sementara itu, musim kedua dan ketiga 'Stranger Things' berada di posisi ketiga dan keempat daftar tersebut. 

Secara kumulatif, 'Stranger Things' telah ditonton selama 515,8 jam selama periode satu minggu tersebut.

Sebelumnya, rekor tersebut dipegang oleh musim kedua 'Bridgerton'. Musim kedua tersebut memiliki lebih dari 251,74 juta jam tayang pada minggu pertamanya. 

Walau begitu, serial populer asal Korea Selatan, 'Squid Game', masih menjadi tayangan dengan jam tayang terbanyak dari seluruh tayangan Netflix. Diketahui 'Squid Game' memiliki 571,76 juta jam penayangan dalam minggu pertamanya. 

Berita Lainnya