Rekomendasi Manga Terbaik Sepanjang Masa, Terbaru dan Sayang Dilewatkan

Seru semuanya!

Rekomendasi manga terbaru kualitas terbaik (UNSPLASH)
Mon, 14 Aug 2023

Membaca manga atau komik Jepang memang menjadi pilihan hiburan yang seru. Manga adalah istilah komik yang berasal dari Jepang. Manga dibaca dari kanan ke kiri dan biasanya diterbitkan dalam warna hitam putih.

Manga berbeda dengan manhwa atau komik Korea yang biasanya tampil berwarna dan dibaca dari kiri ke kanan, mirip dengan komik Amerika dan Eropa.

Manga telah menjadi bagian penting dari budaya populer global, bahkan memengaruhi banyak aspek dalam kebudayaan.

Kualitas cerita yang mendalam dan variasi genre membuat manga dicintai banyak orang di seluruh dunia. Kebanyakan manga pun diangkat menjadi anime yang tidak kalah populer loh, Kawula Muda.

Kali ini, Prambors akan memberikan rekomendasi manga terbaik. Rekomendasi ini tidak hanya untuk penggemar manga, loh. Namun juga untuk lo yang baru terjun ke dunia manga.

Bagi lo yang sedang mencari rekomendasi manga untuk ditambahkan ke daftar bacaan, berikut beberapa pilihan manga yang harus dibaca. Tidak hanya manga terbaru, namun juga manga terbaik sepanjang masa.

1. Berserk

Rekomendasi Manga Terbaik Sepanjang Masa dan Terbaru, Berserk (MYANIMELIST)

Rekomendasi manga pertama datang dari genre dark fantasy, Berserkyang menceritakan seorang prajurit bernama Guts.

Guts berusaha membalas dendam dan mengalahkan para iblis. Dengan pedang raksasa, ia menghadapi musuh dalam dan luar dalam pencariannya untuk balas dendam dalam dunia yang penuh kegelapan dan konflik.

2. Death Note

Rekomendasi Manga Terbaik Sepanjang Masa dan Terbaru, Death Note (MYANIMELIST)

Ketika seorang pelajar SMA Light Yagami menemukan Death Note, sebuah buku yang bisa membunuh siapa pun dengan menulis namanya, dia memutuskan untuk membersihkan dunia dari kejahatan. Namun, tindakannya menarik perhatian detektif jenius yang dikenal sebagai L.

Manga ini sudah diadaptasi ke beberapa karya lain seperti serial anime sampai film live action.

3. Haikyuu!!

Rekomendasi Manga Terbaik Sepanjang Masa, Haikyuu! (MYANIMELIST)

Salah satu manga olahraga terlaris dan sayang untuk dilewatkan. Haikyuu!! adalah manga yang menceritakan kisah Shoyo Hinata mewujudkan mimpi untuk menjadi pemain voli profesional bersama klub bola voli SMA Karasuno.

Di klub tersebut, Hinata bertemu dengan rivalnya, Tobio Kageyama. Bersama-sama, mereka berusaha mengembalikan masa kejayaan klub bola voli SMA Karasuno.

Manga ini akan mengenalkan dunia voli dengan cara yang seru dan tidak akan terlupakan.

4. Blue Lock

Rekomendasi Manga Terbaik Sepanjang Masa dan Terbaru, Blue Lock (CRUCHYROLL)

Manga ini menceritakan sebuah training camp bernama Blue Lock yang mengumpulkan tiga ratus orang pelajar SMA untuk menjadi pemain sepak bola profesional.

Menariknya, Blue Lock menghadirkan sebuah training camp yang sangat berbeda dan tidak terpikirkan. Manga ini memiliki keseruan yang sayang untuk dilewatkan.

Pasalnya, melihat para peserta berjuang untuk mewakili tim Jepang menjadi daya tarik tersendiri.

5. Horimiya

Rekomendasi Manga Terbaik Sepanjang Masa dan Terbaru, Horimiya (IMDB)

Manga ini menceritakan sosok dua murid SMA yang memiliki kepribadian berbeda di dalam dan luar sekolah.

Sama-sama memiliki dua sisi yang berbeda di sekolah membuat Hori dan Miyamura menjadi penasaran hingga akhirnya saling tertarik. 

Di sekolah, Hori dikenal sebagai gadis penuh gaya, terkenal, dan unggul dalam bidang akademik, sangat berbeda ketika di rumah. 

Di sisi lain, teman sekelasnya, Miyamura, ternyata mirip dengan Hori. Ia juga memiliki image berbeda antara di sekolah dan di luar sekolah. Tak hanya berfokus pada kisah Hori dan Miyamura, manga berseri ini juga mengisahkan kisah cinta segar ala anak SMA. 

6. Wotakoi: Love Is Hard for Otaku

Wotakoi: Love is Hard for Otaku, rekomendasi manga terbaik (IMDB)

Manga ini bercerita tentang percintaan sekaligus komedi seorang karyawan yang sebenarnya otaku, tetapi menyembunyikan kegemarannya tersebut. 

Kedua tokoh utama, yakni Hirotaka Nifuji dan Narumi Momose merupakan teman semasa SMP yang bertemu kembali di kantor. Berkat ketertarikan di bidang serupa, mereka pun akhirnya berpacaran dan bisa menjadi diri mereka sendiri saat bersama.

Sembari menciptakan sebuah persona layaknya profesional di tempat kerja, interaksi Hirotaka dan Narumi penuh dihiasi komedi dan kisah romantis. 

7. Dr. Stone

Dr. Stone, rekomendasi manga terbaik (CRUNCHYROLL)

Manga Dr. Stone menghadirkan kisah yang menarik dan berbeda. Menceritakan kemunduran zaman dan seluruh umat manusia berubah menjadi batu.

Manga ini mengisahkan tentang tokoh jenius secara ilmiah bernama Senku Ishigami dan temannya yang kuat bernama Taiju Oki.

Senku dan Taiju bercita-cita untuk menata ulang peradaban manusia agar mampu hidup kembali di zaman batu ini. 

8. Monster

Rekomendasi Manga Terbaik Sepanjang Masa, Monster (MYANIMELIST)

Monster adalah komik Jepang yang bercerita tentang seorang dokter jenius asal Jepang, Dr. Tenma. Dalam praktiknya di rumah sakit, ia enggan untuk memperlakukan pasien atas dasar politik. Hingga suatu ketika pasien bernama Johan berhasil diselamatkan Dr. Tenma. Semuanya berubah ketika Dr. Tenma mengetahui bahwa Johan adalah psycho yang gemar membunuh banyak orang.

Meski manga ini ditulis pada tahun 90an, saat ini manga Monster menjadi salah satu manga legendaris yang sayang untuk dilewatkan.

Manga yang memiliki banyak plot twist mengejutkan ini juga diangkat menjadi anime dan bisa lo tonton di Netflix.

9. Kaguya-sama wa Kokurasetai: Tensai-tachi no Renai Zunousen

Rekomendasi manga terbaru kualitas terbaik (AMAZON)

Manga ini menceritakan kisah cinta berlatar belakang sekolah elite yang dibalut komedi. Berawal dari ketua OSIS Miyuki Shirogane dan wakil ketua OSIS Kaguya Shinomiya yang bersaing untuk membuat satu sama lain jatuh cinta, nyatanya keduanya menjadi gengsi malas untuk mengungkapkan perasaannya masing-masing.

10. Assassination Classroom

Rekomendasi Manga Terbaik Sepanjang Masa dan Terbaru (ANIMECORNER)

Sebuah makhluk misterius yang menghancurkan separuh Bulan menjadi guru di sebuah sekolah menengah Kunugigaoka. Makhluk ini diberi nama Koro-sensei oleh murid-muridnya.

Ia menantang pemerintah dengan mengklaim akan menghancurkan Bumi dalam waktu satu tahun kecuali murid-muridnya bisa membunuhnya terlebih dahulu. Karena itu, murid-murid kelas 3-E dilatih untuk menjadi pembunuh dalam upaya mereka untuk membunuh Koro-sensei sebelum tenggat waktu.

11. Grand Blue

Rekomendasi Manga Terbaik Sepanjang Masa dan Terbaru, Grand Blue (MYANIMELIST)

Salah satu rekomendasi manga dengan rating tinggi, Grand Blue. Lori Kitahara, seorang mahasiswa baru, mulai menjalani kehidupan universitasnya di kota pesisir Izu. 

Ia berharap memulai kehidupan universitas yang ideal. Secara tidak terduga, ia terlibat dengan klub selam yang penuh dengan tawa dan kegilaan. 

Manga ini akan mengikuti kehidupan sehari-hari Iori saat dia bergaul dengan teman-teman klubnya, mengeksplor keindahan bawah laut, dan menjalani kehidupan universitas yang tak terlupakan.

12. Yahari Ore no Seishun Love Comedy wa Machigatteiru

Rekomendasi Manga Terbaik Sepanjang Masa dan Terbaru (JUSTSERIES)

Komik Jepang yang satu ini mengangkat kisah seorang anti-sosial, Hikigaya Hachiman. Ia tidak tertarik untuk berinteraksi sama sekali. Namun, kehidupannya mulai berubah ketika dipaksa bergabung dengan klub ‘Relawan’. 

Lewat klub yang dipimpin oleh Yukino Yukinoshita, Hikigaya belajar melihat memiliki pandangan yang sama-sama sinis tetapi berbeda dalam pendekatan. Manga ini juga berjudul Oregairu.

Kawula Muda, itulah rekomendasi manga terbaik versi Prambors. Semoga suka, ya!

Berita Lainnya