Taylor Swift Umumkan Single Unreleased “You All Over Me” dari Album “Fearless (Taylor’s Version)”

Kawula Muda, datang lagi nih kejutan dari Taylor Swift.

Penyanyi Amerika Serikat, Taylor Swift, saat menghadiri Grammy Awards 2021. (INSTAGRAM/RECORDING ACADEMY)
Thu, 25 Mar 2021

Taylor Swift mengumumkan bahwa dia akan merilis lagu unreleased dari album “Fearless” versi rekaman ulang (Taylor’s Version) berjudul You All Over Me. Lagu tersebut akan dirilis pada Kamis (25/03/20221) tengah malam ET.

Lagu ini akan menjadi yang pertama dari enam single unreleased yang akan dimunculkan dalam album “Fearless (Taylor’s Version)”. Taylor menyebut lagu-lagu ini sebagai lagu from the vault karena berasal dari arsip lawas Taylor yang belum sempat dirilis.

“Aku ingin memberitahu kalian, bahwa lagu ‘From the Vault’ pertama yang aku rilis dari album ‘Fearless (Taylor’s Version)’ akan dirilis besok (Kamis) tengah malam waktu timur (ET). Judulnya You All Over Me (From the Vault),” kata Taylor mengawali pengumumannya di twitter pada Rabu (24/03/2021).

“Satu hal yang aku suka dari lagu-lagu From The Vault ini adalah bahwa lagu-lagu itu belum pernah diperdengarkan, jadi aku dapat bereksperimen, bermain, dan bahkan menyertakan beberapa artis favoritku,” lanjut Taylor dalam tweet berikutnya.

Musisi berusia 31 tahun itu lantas menambahkan bahwa rilis terbarunya itu akan menampilkan vokal dari bintang country, Maren Morris, dan diproduksi oleh kolaborator langganannya, Aaron Dessner, dari band The National.

Pada Februari 2021, Taylor telah mengumumkan bahwa album “Fearless (Taylor’s Version)” akan rilis pada 9 April 2021. Terdapat 26 lagu dalam album versi rekaman ulang ini, enam di antaranya adalah lagu unreleased atau from the vault.

Sebelumnya, Taylor Swift telah merilis lagu Love Story versi rekaman ulang sebgaai bagian dari album tersebut.

Taylor merekam kembali album “Fearless” sebagai langkah untuk mengambil kembali kendali atas hak milik musiknya setelah mantan labelnya, Big Machine, diakuisisi oleh manajer musik Scooter Braun pada Juni 2019.

Pada November 2020, Taylor mengonfirmasi bahwa kepemilikan katalog musiknya telah berpindah tangan untuk kedua kalinya. Hal itu membuat Taylor kehilangan hak milik atas enam album pertamanya, tanpa sepengetahuan dirinya.

Berita Lainnya