The Kid LAROI Umumkan Kolaborasi dengan Jungkook BTS dan Central Cee

Enggak sabar tanggal 20 Oktober, nih

The Kid LAROI dan Jungkook BTS akan berkolaborasi dalam lagu "Too Much" (INSTAGRAM/thekidlaroi)
Wed, 11 Oct 2023

Kolaborasi musik antar negara, Australia, Inggris dan Korea Selatan akan terjadi sebentar lagi, Kawula Muda. The kid LAROI, Central Cee dan Jungkook BTS mengumumkan akan merilis lagu berjudul “Too Much” pada 20 Oktober mendatang.

Dalam sebuah pernyataan yang dikutip dari Billboard, The Kid LAROI menuliskan, “Too Much bersama Jung Kook & Central Cee 20 Oktober. Album di November - Inilah waktunya…”



Singel baru ini merupakan lagu yang akan rilis setelah album baru The Kid LAROI The First Time yang telah rilis di tahun ini juga, Kawula Muda.

Sebelum mengumumkan kolaborasi besar ini, LAROI sempat memberikan kode dengan mengunggah fotonya bersama Jungkook ke dalam Instagram dengan keterangan foto yang mengarah pada simbol kolaborasi.

“Aku dan JK #toomuch,” tulisnya.



Pada Selasa (10/10/2023) peraih nominasi Grammy tersebut telah mengunggah video teaser yang tampaknya adalah cuplikan dari musik video “Too Much”, Kawula Muda.

Cuplikan tersebut memperlihatkan para musisi masing-masing dengan instrumental musik yang funky diduga potongan dari lagu yang akan mereka rilis pada 20 Oktober mendatang.

Di akhir video teaser, terdapat waktu rilis dari masing-masing lokasi kota besar dunia (New York, Seoul, London dan Sydney) serta informasi bahwa lagu ini sudah bisa di-pre-order.

Pengumuman lagu “Too Much” menjadi dobrakkan yang membuat ketiga fandom senang karena disuguhkan proyek terbaru setelah dalam satu tahun ini para musisi muda tersebut disibukkan dengan berbagai agenda dan karya yang fresh.

The Kid LAROI sendiri baru saja mendapatkan tempat di Top Hit 40 dalam Billboard Hot 100 dengan “Love Again”.

“Too Much” juga diprediksi akan mendongkrak popularitas Jungkook dalam karier solonya secara internasional. Kolaborasi ini merupakan kali ketiganya setelah “Seven” ft Latto dan “3D” bersama Jack Harlow.

Sedangkan lagu ini bagi Central Cee akan mengikuti lagu sukses lainnya dari rapper asal Inggris tersebut setelah “Sprinter” dan "On the Radar Freestyle” ft Drake yang debut di Billboard Hot 100.

Berita Lainnya