MV “My Universe” Dirilis, Ini Fakta Menarik dari Kolaborasi Coldplay X BTS

Kawula Muda, kamu sudah nonton video musiknya!

BTS dan Coldplay rilis MV "My Universe". (TWITTER/BTS BIG HIT)
Fri, 01 Oct 2021

Single kolaborasi Coldplay dan BTS, My Universeakhirnya secara resmi dirilis pada Kamis (30/09/2021) pukul 11.00 WIB. Sebelumnya, BTS dan Coldplay telah merilis video lirik My Universe pada 24 September 2021.

Di MV My Universe, BTS dan Coldplay ingin mengajak para penggemarnya untuk berimajinasi tentang dunia masa depan. Mengusung konsep yang berbeda, tak heran jika setelah dirilis 4 jam, video ini telah ditonton sebanyak 6,2 juta kali.

Hingga kini, MV My Universe telah ditonton sebanyak 19 juta dan berhasil masuk deretan video trending nomor lima di YouTube. Lagu My Universe akan menjadi bagian dari album studio Coldplay mendatang yang berjudul “Music of the Spheres”. Rencananya album tersebut akan dirilis pada 15 Oktober 2021 di seluruh platform musik digital.

Sementara itu, ini sederet fakta menarik dari video musik kolaborasi Coldplay dan BTS yang dirangkum dari berbagai sumber.

Kejutan untuk fans

Perilisan video musik dari My Universe menjadi sebuah kejutan untuk para penggemar Coldplay dan BTS. Karena sebelumnya, dalam jadwal yang sempat dirilis, perilisan video musik disebutkan “Coming Soon” tanpa menyertakan tanggal yang pasti.

Semalam sebelum perilisan video musik itu, tiba-tiba saja kedua grup mengumumkan waktu perilisan video musik melalui akun Twitter resmi mereka. Pengumuman yang mendadak ini tentu saja disambut heboh oleh penggemar kedua grup.

Mengusung konsep luar angkasa

Sama seperti judul lagunya, My Universe, Coldplay dan BTS mengajak para penggemar untuk menembus luar angkasa. Video yang disutradarai oleh Dave Meyers itu mengusung konsep galaksi dan didominasi oleh warna ungu, yang menjadi warna ikonik grup BTS.

Bergenre fantasi futuristik, BTS dan Coldplay mengajak ke dunia masa depan di mana musik dilarang untuk dimainkan. BTS, Coldplay, dan kelompok Supernova 7 disatukan melalui teknologi hologram. Mereka berkumpul untuk menentang larangan bermusik.

Terinspirasi dari film

BTS bersama dengan grup musik Coldplay. (TWITTER/LOUIS VUITTON)

 

Melihat konsep dan visual yang disajikan dalam video musik My Universe, pasti langsung teringat dengan beberapa film bertema fiksi-sains seperti Guardians of the Galaxy dan Star Wars. Video musik My Universe juga terinspirasi dari film bertema luar angkasa pertama Korea yaitu Space Sweepers.                                                             

Syuting dilakukan dari dua tempat berbeda

Karena adanya pandemi Covid-19, BTS dan Coldplay harus melaksanakan syuting jarak jauh dalam pembuatan video musik ini. Coldplay melakukan syuting di Amerika, sementara BTS di studio HYBE Labels yang berada di Korea Selatan.

BTS melakukan proses rekaman video musik dengan menggunakan green screen, sehingga memungkinkan mereka untuk berada di ruang yang sama dengan Coldplay.

Langsung tonton video musiknya di bawah ini ya!


Berita Lainnya