Jungkook BTS dan Billie Eilish Ramaikan Rilisan Musik Terbaru Minggu Ini

Cocok buat lagu baru di playlist!

Rilisan musik terbaru minggu ini, banyak lagu baru! Ada Jungkook BTS, Troye Sivan, dan Billie Eilish serta Jaz (KOLASE PRAMBORS)
Fri, 14 Jul 2023

Kawula Muda, seperti biasa Prambors hadir memberikan rilisan musik terbaru setiap minggunya.

Rilisan minggu ini akan menghadirkan lagu-lagu baru yang sudah dikurasi oleh Prambors sesuai dengan selera Kawula Muda.

Minggu ini, ARMY (sebutan untuk penggemar BTS) menyambut hadirnya single solo dari salah satu personil BTS, Jungkook.

Tidak hanya itu, terdapat Jaz, solois asal Indonesia yang mengajak para pendengar untuk jatuh cinta.

Selain Jungkook dan Jaz, siapa lagi musisi yang merilis lagu baru minggu ini

“Seven” - Jungkook BTS ft. Latto


Salah satu rilisan lagu minggu ini yang paling ditunggu nih, Kawula Muda.

Jungkook BTS akhirnya merilis single solo miliknya yang berjudul "Seven", berkolaborasi dengan Latto.

Lagu ini mengisahkan tentang seseorang pria yang jatuh cinta dengan seorang wanita. Namun, wanita tersebut malah bersikap tak acuh. Sang pria mencintai wanita tersebut setiap harinya dalam seminggu.

Tidak hanya itu, lewat video musik yang sudah dirilis, Han So Hee hadir sebagai ‘wanita tersebut’. Terlihat usaha Jungkook untuk menyatakan cinta kepada Han So Hee selama 7 hari penuh dalam seminggu.

“Rush” - Troye Sivan


Single yang akan menjadi bagian dari album barunya nanti, Something to Give Each Other, dirilis secara resmi melalui label Universal Music Australia.

Lagu upbeat dari Troye Sivan ini akan membawa lo kembali ke masa musim panas. Pasalnya, lagu ini juga menggambarkan summer relationship yang penuh keseruan.

Lagunya pasti bikin lo joget, Kawula Muda!

“Bersamamu” - Jaz


Penyanyi asal Indonesia, Jaz kembali kasmaran lewat single barunya yang berjudul "Kasmaran".

“Kebetulan, setelah merilis beberapa single, para pendengarku banyak yang bertanya kapan aku akan membuat lagu-lagu yang menghadirkan nuansa kasmaran atau jatuh cinta lagi. Keinginan itu akhirnya terwujud melalui single ini, semoga kalian suka," ujar Jaz.

Jaz ingin menyampaikan suatu hal menarik lewat lagu "Bersamamu", yakni rasa syukur, Kawula Muda.

Lewat lagu cinta yang satu ini Jaz ingin mengajak pendengar untuk bersyukur dan beruntung sebab diberikan seseorang yang sangat berarti.

Tidak hanya itu, lebih jauh Jaz ingin para pendengar bersyukur dengan apa yang mereka punya sekarang.

"What Was I Made For?" (From "Barbie") - Billie Eilish


Menjelang perilisan film Barbie sebentar lagi, original soundtrack (OST) film Barbie pun secara masif dirilis hampir setiap minggu sebelum penayangan filmnya secra global.

Billie Eilish juga merilis video klip dari "What Was I Made For?” bersamaan dengan perilisan lagunya rilis.

Lagu yang satu ini berbeda dengan soundtrack film Barbie yang sudah dirilis sebelumnya oleh musisi lain. Soundtrack kali ini bernada sendu dan muram.

Jadi semakin penasaran dengan filmnya!

“Luarbiasa” - Sezairi


Tujuh tahun lalu, Sezairi menulis lagu cinta untuk calon istrinya, Kawula Muda. Tidak hanya menulis lagu "Lua biasa" untuk melamar kekasihnya, lagu ini memiliki nilai istimewa bagi Sezairi.

"Lagu ini berbicara tentang penerimaan dan kepercayaan, mengetahui bahwa meskipun arus membawa orang yang kamu cintai menjauh darimu, selalu ada potensi bagi mereka untuk kembali jika memang sudah ditakdirkan," ujar Sezairi.

Masih menggandeng Petra Sihombing, lagu ini memiliki metafora dan imaji bak puisi yang dalam, loh.

“Sorry Not Sorry Rock Version” - Demi Lovato ft. Slash


Demi Lovato membuat versi lain dari single “Sorry Not Sorry” yang rilis pada 2017 silam. Kali ini, Demi berkolaborasi dengan Slash untuk membuat “Sorry Not Sorry” versi rock.

Menampilkan gitaris utama Guns N’ Roses, versi rock “Sorry Not Sorry” sukses mendapatkan sentuhan edgy lewat sang legenda gitar.

Dalam lagu ini, terdengar suara Demi yang lebih ‘emosi’ dan juga menggebu-gebu. 

Kawula Muda, itulah rilisan musik terbaru minggu ini.

Berita Lainnya