30 Juli Dirayakan Sebagai Hari Persahabatan Sedunia, Ini Dia Sejarahnya

Hai Kawula Muda, selamat Hari Persahabatan Sedunia!

Ilustrasi persahabatan. (FREEPIK)
Fri, 30 Jul 2021

Mengutip National Today, Hari Persahabatan Internasional pertama kali diusulkan pada 30 Juli 1958 oleh World Friendship Crusade, sebuah organisasi sipil internasional yang berkampanye mendorong budaya damai melalui persahabatan.

Gagasan merayakan Hari Persahabatan secara global datang dari Dr Ramon Artemio Bracho pada 20 Juli 1958.

Organisasi World Friendship Crusade dimaksudkan menjadi yayasan yang akan mempromosikan persahabatan dan persekutuan di antara umat manusia tanpa memandang jenis kelamin, ras, etnis, atau agama.

Hari Persahabatan di Amerika Serikat dipromosikan National Association dengan kartu ucapan selama 1920-an.

Namun, kemudian mendapat penolakan karena dianggap mengambil keuntungan komersial utuk mempromosikan kartu ucapan. Pada 1940-an jumlah kartu Hari Persahabatan yang tersedia di AS mulai berkurang.

Hingga kini, Hari Persahabatan diketahui tidak terlalu dirayakan di Eropa, lebih hidup dan dirayakan di Asia.

Winnie the Pooh Duta Persahabatan Dunia

Kemudian pada 1998, Nane Annan, istri sekjend PBB Kofi Annan menobatkan tokoh kartun Winni the Pooh sebagai Duta Persahabatan dunia di PBB.

Acara penobatan tersebut diselenggarakan oleh Kathy Lee Gifford dan disponsori oleh Departemen Informasi Publik PBB dan Perusahaan Disney.

Hingga akhirnya, pada 27 April 2011 Majelis Umum PBB mendeklarasikan 30 Juli sebagai Hari Persahabatan Internasional resmi.

Selamat Hari Persahabatan Sedunia. (FREEPIK)

Hari Persahabatan di berbagai negara

Meski 30 Juli ditetapkan PBB sebagai Hari Persahabatan Internasional, ada beberapa negara memilih mengadakan perayaan lebih awal dan diperpanjang pada Juli, Agustus, atau April..

Berikut negara-negara yang memperingati Hari Persahabatan Nasional:

1. Amerika Serikat, Bangladesh, India, dan Malaysia, setiap Minggu pertama bulan Agustus.

2. Spanyol, setiap tanggal 20 Juli.

3. Bolivia, setiap tanggal 23.

4. Kolombia, setiap Sabtu kedua di bulan Maret.

Berita Lainnya