Karen's Diner Jakarta Dikritik setelah Body Shaming ke Pelanggan

Lo tertarik dateng gak, Kawula Muda?

Karen's Diner buka cabang di Indonesia (BENGKELBURGER)
Mon, 19 Dec 2022


Resmi dibuka di Jakarta, Karen’s Diner menuai kontroversi dan kritik tajam akibat pelayanannya. Pelayanan dari restoran populer tersebut disebut tidak pantas dan memalukan. 

Beberapa hal yang dianggap tidak pantas tersebut adalah aksi salah satu pelayan yang mengobok minuman pelanggan untuk mengambil es batu. Selain itu, hal lainnya yang dikritik adalah aksi pelayan yang mencomot kentang goreng salah satu pembeli. 



Lebih lanjut, ada pula pengunjung yang merasa telah di-bodyshaming karena disamakan dengan pantat panci.

Seorang YouTuber bernama Indira Kalistha turut menceritakan pengalaman buruknya di restoran tersebut. Lewat video yang diunggah, ia terlihat bertengkar dengan salah satu pelayan di Karen’s Diner. Namun, empat orang pelayan mendatanginya sekaligus dan mengingatkan bahwa Kalista tidak boleh marah-marah di restoran tersebut. 

Nama restoran tersebut pun semakin viral di media sosial. Sebelumnya, restoran burger asal Australia tersebut memang sudah ramai dikenal. 

Hal itu dikarenakan Karen’s Diner menghadirkan pelayan angkuh dan sombong seperti sebutan slang ‘Karen’ yang populer di Amerika. Sayangnya, banyak warganet yang menyebut Karen’s Diner di Indonesia tidak sesuai dengan aturan pelayanan di luar negeri. 

Perbedaan bahasa dan cara pelayanan para pekerja dianggap terkesan aneh dan terlalu dibuat-buat sehingga seperti ospek dari kakak tingkat di universitas. Di sisi lain, pelayanan Karen’s Diner di luar negeri hanya cenderung me-roasting dan mengejek pelanggan, bukan mem-bully-nya.

Sementara itu, Karen’s Diner dibuka di Jakarta, Indonesia, dengan kolaborasi bersama Bengkel Burger. Hanya dibuka sementara selama enam bulan, restoran berkonsep ‘unik’ tersebut dibuka di kawasan Panglima Polim, Jakarta Selatan. Lo tertarik berkunjung ke sana gak, Kawula Muda?

Berita Lainnya