Lewis Capaldi Batal Manggung di Jakarta, Fokus Pemulihan Sindrom Tourette

Lewis Capaldi ucapkan permintaan maaf dari pembatalan turnya

Lewis Capaldi (TWITTER/LewisCapaldi)
Thu, 29 Jun 2023

Lewis Capaldi dikabarkan telah membatalkan seluruh jadwal turnya, salah satunya di We The Fest 2023. Ia mengumumkan, akan melakukan istirahat dan fokus untuk pemulihannya dari dampak sindrom Tourrette yang belakangan sering muncul ketika sang penyanyi berada di atas panggung.

We The Fest 2023 sendiri dijadwalkan akan berlangsung pada 21-23 Juli mendatang di GBK Sport Complex, Senayan. Ketidakhadiran Lewis dalam festival besar tersebut pun telah dikonfirmasikan oleh pihak penyelenggara acara.

Lewis Capaldi telah mengunggah sebuah pernyataan melalui akun sosial medianya. Dirinya mengabarkan membatalkan seluruh jadwal manggungnya karena kondisi kesehatan tersebut.

“Saya masih belajar untuk menyesuaikan diri dengan dampak Tourette saya dan pada hari Sabtu menjadi jelas bahwa saya perlu menghabiskan lebih banyak waktu untuk mengatur kesehatan mental dan fisik saya,” terangnya.

Dirinya juga meminta maaf kepada para penggemarnya, yang berencana akan menonton pertunjukkannya dalam tur keliling Eropa, Australia, Asia Timur, Inggris, dan Timur Tengah.

“Saya perlu merasa sehat untuk tampil sesuai standar yang pantas kalian dapatkan,” lanjut Lewis Capaldi.

Dilansir dari DetikHealth, sebelumnya Lewis Capaldi sudah membuka suara mengenai sindrom Tourette kepada publik di bulan September lalu. Bahkan, banyak dari penggemarnya menyampaikan prihatin dari penyakit Lewis Capaldi yang muncul selama konser berlangsung.

Dilansir dari Halodoc.com, Sindrom Tourette atau dikenal dengan Tics, merupakan sebuah gangguan neurologis yang mempengaruhi otak dan saraf. Akibatnya, sindrom ini menyebabkan penderitanya tidak dapat mengontrol bagian dari dirinya yang secara tanpa disengaja bergerak sendiri atau mengeluarkan suara dengan tiba-tiba. 

Sindrom ini masih diduga penyebab dari kombinasi faktor genetik dan lingkungan. Bahkan ketidakseimbangan dari neurotransmitter seperti dopamine dan serotonin.

Semoga Lewis Capaldi dapat lekas sembuh dan bisa menghibur penggemar kembali.

Berita Lainnya