Pilot Jatuh Sakit, Seorang Penumpang Berhasil Mendaratkan Pesawat

Untungnya, semua awak pesawat selamat, Kawula Muda!

Ilustrasi pesawat sedang take off atau lepas landas. (FREEPIK)
Fri, 13 May 2022

Kejadian tidak terduga datang dari bandara Palm Beach Internasional, Amerika Serikat. Pilot yang mengendarai pesawat mendadak lumpuh dalam perjalanan.

Mengetahui sang pilot tidak bisa apa-apa, salah seorang penumpang mengambil alih tugas pilot tersebut. Penumpang tersebut diketahui belum memiliki pengalaman terbang.

Situasi tersebut diketahui saat penumpang yang terekam dalam audio sedang berkomunikasi dengan petugas Air Traffic Control (ATC), pada Selasa, 10 Mei 2022.

Ilustrasi pesawat yang tidak melanjutkan penerbangan. (Unsplash/Guvendemir)

 

"Aku mendapatkan situasi serius di sini," tutur penumpang yang bernama Cessna Caravan melalui ATC. "Pilot sedang tidak berdaya. Aku tidak tahu bagaimana cara menerbangkan pesawat," lanjutnya.

Petugas ATC pun merespons, "Roger, bagaimana posisimu?"

"Cobalah untuk menahan sayapnya dan lihat apakah kamu bisa mulai turun sesuai perintahku. Dorong ke depan pada kontrol dan turun dengan kecepatan yang sangat lambat," perintah ATC.

Pesawat pribadi ini membawa dua orang selain pilot dan terbang pada ketinggian 9.100 kaki di dekat Florida Selatan. Sang pilot kemudian diarahkan oleh petugas ATC untuk ikuti garis pantai.

Akhirnya, semua awak kapal selamat mendarat di bandara Internasional Palm Beach.

"Ini pertama kalinya saya melihat seperti ini, Cessna Caravans dapat mendarat dengan baik dilihat walau tidak memiliki pengalaman khusus," tulisnya.

Cessna untuk pertama kalinya menjadi pilot dadakan yang mendaratkan pesawat ke Bandara tersebut dan mendarat tanpa masalah.

Tentunya, peristiwa ini sangat mengejutkan pilot pesawat lainnya dan staff yang ada di bandara.

Berita Lainnya