Lakoni Debut di Manchester United, Ini Kesan Antony

Kawula Muda, Antony mengungkapkan kesannya melakoni debut bersama Manchester United setelah mencetak gol melawan Arsenal.

Antony. (Twitter)
Wed, 07 Sep 2022


Antony menjalani debut dengan Manchester United saat menghadapi Arsenal. Antony pun mengungkapkan kesannya melakoni debut bersama United.

Saga transfer kepindahan Antony ke United dipenuhi dengan drama. Negosiasi dengan mantan klubnya, Ajax Amsterdam, sempat berjalan alot.

Bahkan United sempat sampai mengalihkan buruan karena Antony tak kunjung datang. Mereka menjadikan Memphis Depay dari Barcelona sebagai cadangan andai gagal merekrut Antony.

Baru menjelang bursa transfer musim panas 2022 berakhir Ajax menerima tawaran The Red Devils. Pada akhirnya Antony pun pindah ke Old Trafford.

Namun United tidak mengeluarkan dana sedikit untuk merekrutnya. Total 95 juta euro dibayarkan dan bisa bertambah menjadi 100 juta euro.

Beruntung, pemain berusia 22 tahun tersebut berhasil menunjukkan tajinya. Antony langsung mencetak gol pada laga debutnya bersama United.

Padahal dia menjalani debut saat United bertemu pemuncak klasemen sementara Premier League, Arsenal. Namun, Antony membuka keunggulan tim tuan rumah pada menit ke-35.

Mencetak gol pada laga debut bukan perkara mudah, apalagi dia baru pindah kompetisi. Oleh sebab itu, Antony merasa ini sebagai debut impian.

"Mencetak gol pertama saya dan berbagi momen ini dengan penonton, dengan atmosfer yang luar biasa, sangat brilian. Sejak melangkah masuk lapangan, saya sudah merinding," ujar Antony

"Karena tahu betapa inginnya berada di sini dan betapa penonton menginginkan ini. Ketika saya melihat bola masuk dan jaring bergetar, saya mengungkapkan semua perasaan."

"Itu persis seperti yang saya lakukan di pertandingan kemarin. Yang pasti keberhasilan ini membuat saya merinding," imbuh pemain asal Brasil itu.

Berita Lainnya