Film Konser "Renaissance: A Film by Beyonce" Tayang di Indonesia 21-24 Desember, Cek Harga Tiketnya

Pre sale tanggal 15 Desember, Go grab it fast Kawula Muda!

Konser Beyonce Renaissance Tour membuat inflasi di Swedia menjadi turun (PURE CHARTS)
Thu, 14 Dec 2023

Film konser dari Beyonce, Renaissance: A Film by Beyonce resmi akan tayang di Indonesia, kawula Muda!

Film dokumenter konser dari tur denga tajuk "Renaissance" ini akan ditayangkan di bioskop Indonesia pada 21-24 Desember 2023.

Jadwal penayangan tersebut disampaikan langsung oleh CBI Picture selaku perusahaan distributor film yang menaungi Cinepolis dan CGV sebagai dua bioskop yang akan menayangkan film Renaissance: A Film by Beyonce.

"Renaissance: A Film by Beyonce" akan tayang di Cinepolis dan CGV Indonesia (Cinepolis Indonesia)

Melalui sosial medianya, Cinepolis mengabarkan pula harga tiket untuk film konser tersebut.

“RENAISSANCE: A FILM BY BEYONCÉ tayang di Cinépolis Cinemas mulai 21 Desember 2023!” tulis Cinepolis.

Renaissance: A Film by Beyonce memiliki jadwal penayangan spesial yaitu di jam 18.15 WIB untuk tanggal 21-22 Desember dan 12.15 WIB untuk tanggal 23-24 Desember 2023.

Selain itu, berikut harga tiket film Renaissance: A Film by Beyonce yang akan tayang di bioskop Indonesia.

Jabodetabek, Bandung, Surabaya, Medan, Semarang, Bali: Rp 150.000

Kota lain: Rp 100.000

Penjualan tiket pre sale akan dibuka pada Jumat, 15 Desember 2023 pukul 15.00 WIB yang bisa didapatkan melalui beyoncefilm.com atau melewati website dan aplikasi Cinepolis Indonesia.




Sebagai informasi, tur dari Renaissance sendiri sudah berakhir dengan show penutup di GEHA Field Arrowhead Stadium, Kansas City pada 1 Oktober lalu.

Tercatat, tur ini sudah ditonton sebanyak 2,2 juta penonton dengan pendapatan mencapai 461 juta Dolar AS.

Di samping itu, Renaissance: A Film by Beyonce bukan film bertema musik pertama dari Beyonce, Kawula Muda. Film konser sebelumnya dari Beyoncé termasuk yang dikemas dalam DVD yang berjudul I Am…Yours telah rilis terlebih dahulu yang menceritakan penampilan Beyonce secara langsung di Wynn Casino Las Vegas pada tahun 2009 lalu.

Ada pula proyek HBO tahun 2013 Life Is But a Dream, sebuah kisah pengakuan tentang peran sebagai ibu baru yang dipadukan dengan pertunjukan langsung dari penampilan pembukaannya di Revel Casino di Atlantic City. Lalu Homecoming yang tayang di Netflix, sebuah fenomena budaya yang merekam peran Beyonce sebagai headliner di Coachella tahun 2019.

Berita Lainnya